Borussia Monchengladbach Bidik Pemain Baru di Bursa TransferJanuari, Kevin Diks Terancam?

Selasa, 16 Desember 2025 | 15:23 WIB
Borussia Monchengladbach Bidik Pemain Baru di Bursa TransferJanuari, Kevin Diks Terancam?
Bek Borussia Monchengladbach, Kevin Diks usai mencetak gol debut di Bundesliga. (Instagram/@borussia)
Baca 10 detik
  • Borussia Monchengladbach berencana merekrut pemain baru pada bursa transfer Januari 2026 akibat kritik pasca kekalahan dari Wolfsburg.
  • Klub mengincar penyerang karena minimnya opsi ofensif, diperparah cedera pemain kunci seperti Kleindienst dan Hack.
  • Winger kiri Senegal, Issa Soumare dari Le Havre AC, menjadi kandidat kuat berdasarkan rekrutmen khas klub sebelumnya.

Suara.com - Bursa transfer musim dingin semakin dekat dan Borussia Monchengladbach berencana untuk mendatangkan pemain baru.

Pasca kekalahan dari Wolfsburg akhir pekan lalu, klub yang dibela Kevin Diks itu mendapat kritik pedas dari banyak pihak.

Pihak manajemen pun dikabarkan berencana untuk datangkan pemain baru di bursa transfer Januari 2026, lantas apakah pemain baru itu akan menggusur posisi pemain Timnas Indonesia, Kevin Diks?

Dilansir dari Derwesten, pihak klub rupanya ingin menambah penain di sektor depan. Dalam pertandingan kontra Wolfsburg, Gladbach kebobolan tiga gol dalam 34 menit pertama.

Meski masalah defensif terlihat, lini belakang sejatinya sudah mulai stabil dengan trio Nico Elvedi, Kevin Diks, dan Philipp Sander yang tampil konsisten.

Masalah utama justru muncul saat Eugen Polanski mencoba mengubah keadaan melalui pergantian pemain ofensif di babak kedua.

Masuknya Wael Mohya dan Grant-Leon Ranos menegaskan keterbatasan opsi di bangku cadangan.

Mohya masih berusia 16 tahun dan baru mencatat debut Bundesliga, sementara Ranos belum menunjukkan perkembangan signifikan sejak bergabung pada 2023.

Situasi ini menegaskan satu hal, Gladbach kekurangan daya gedor.

Baca Juga: Tanpa Pelatih, Pemain Timnas Indonesia Pilih Curhat ke Shin Tae-yong

Cedera yang menimpa pemain-pemain kunci seperti Tim Kleindienst, Robin Hack, Franck Honorat, dan Nathan Ngoumou semakin memperparah kondisi tersebut.

Untuk mengatasi masalah itu, direktur olahraga Rouven Schröder berpotensi menghidupkan kembali jalur rekrutmen khas Gladbach dari Ligue 1 Prancis.

Di masa lalu, strategi ini terbukti sukses lewat nama-nama seperti Alassane Plea, Marcus Thuram, dan Manu Koné.

Kini, satu nama mencuat sebagai kandidat kuat: Issa Soumare. Winger kiri asal Senegal itu saat ini memperkuat Le Havre AC dan tampil impresif sepanjang musim.

Soumare selalu bermain penuh dalam 16 pertandingan liga dan mencatatkan lima kontribusi gol (tiga gol dan dua assist).

Kontrak Soumare akan berakhir pada akhir musim. Artinya, jika Le Havre ingin mendapatkan pemasukan dari sang pemain, bursa transfer Januari menjadi kesempatan terakhir untuk melepasnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI