- Kylian Mbappe diduga membangkang perintah Xabi Alonso saat seremoni final Piala Super Spanyol di Arab Saudi.
- Manajemen Real Madrid resmi memecat Xabi Alonso sehari setelah kekalahan final dan menunjuk Alvaro Arbeloa.
- Insiden penolakan Mbappe menjadi sorotan karena dianggap indikasi runtuhnya otoritas Alonso sebelum pemecatan.
Suara.com - Sebuah momen tak terlihat kamera televisi utama kini menjadi sorotan tajam dan disebut-sebut sebagai tanda runtuhnya otoritas Xabi Alonso di Real Madrid.
Rekaman yang viral di media sosial memperlihatkan Kylian Mbappe diduga membangkang perintah sang pelatih usai kekalahan Real Madrid dari Barcelona pada final Piala Super Spanyol.
Real Madrid takluk 2-3 dari Barcelona dalam laga final yang digelar di Arab Saudi, Minggu (12/1/2026).
Sehari berselang, manajemen Los Blancos resmi memecat Xabi Alonso dan menunjuk Alvaro Arbeloa sebagai pelatih baru.
Namun sebelum pemecatan itu diumumkan, sebuah insiden pascalaga menyita perhatian.
Saat seremoni penyerahan trofi, Barcelona lebih dulu memberikan guard of honour kepada para pemain Real Madrid yang berjalan mengambil medali runner-up.
Akan tetapi, Madrid tidak melakukan hal serupa kepada Barcelona.
Dalam cuplikan video yang beredar luas, Xabi Alonso terlihat memberi isyarat kepada para pemainnya, termasuk Mbappe, untuk membentuk barisan penghormatan bagi Barcelona.
Namun Mbappe justru tampak mengangkat tangan dengan gestur penolakan sebelum berjalan menjauh.
Baca Juga: Xabi Alonso Dipecat, Real Madrid Panggil Pulang Sosok Penting Era Zidane dan Ancelotti
Alonso terlihat mengikuti arah sang bintang, seolah menyadari perintahnya tak digubris.
Aksi tersebut langsung memicu spekulasi bahwa Alonso telah kehilangan kendali atas ruang ganti.
Sejumlah pengamat menilai momen itu mencerminkan masalah yang sudah lama menggerogoti kepemimpinan Alonso di Santiago Bernabeu.
Jurnalis sepak bola Spanyol, Guillem Balague, ikut mengomentari video viral tersebut.
“Setelah momen itu, Xabi pasti berpikir, ‘Tidak, ini tidak akan berhasil di sini,’” tulis Balague seperti dilansir dari Dailymail.
Rekaman lain bahkan menunjukkan Mbappe beberapa kali meminta rekan-rekannya untuk tidak bertepuk tangan memberi aplaus kepada para pemain Barcelona.