- LOSC Lille mengevaluasi Calvin Verdonk karena performa bek kiri tersebut dinilai tidak memenuhi ekspektasi klub.
- Romain Perraud tampil solid sebagai pilihan utama, sementara Verdonk kesulitan menunjukkan konsistensi sejak direkrut.
- Lille kini memantau Jacques Ekomié dari Angers SCO sebagai calon pengganti, namun transfer sulit terjadi Januari ini.
Suara.com - Kabar kurang mengenakkan datang dari pemain Timnas Indonesia, Calvin Verdonk di Liga Prancis.
LOSC Lille mulai mengevaluasi sektor bek kiri menyusul performa Calvin Verdonk yang dinilai belum memenuhi ekspektasi.
Verdonk seperti dilansir dari jeunesfooteux, disebut-sebut berpotensi tersingkir dari rencana jangka panjang klub, setelah penampilannya gagal meyakinkan staf pelatih sepanjang paruh pertama musim.
Setelah ditinggal Gabriel Gudmundsson, Ismaily, dan Mitchel Bakker pada bursa transfer musim panas lalu, Lille bergerak cepat dengan merekrut Romain Perraud dan Calvin Verdonk.
Perraud langsung tampil solid dan menjadi pilihan utama, sementara Verdonk justru kesulitan menunjukkan performa konsisten.

Menurut laporan media Prancis, Bruno Génésio mulai meragukan kapasitas Verdonk untuk bersaing atau menjadi pelapis ideal bagi Perraud.
Penampilan buruknya saat menghadapi Stade Rennais pada laga perdana 2026 disebut menjadi titik balik penilaian klub terhadap bek kelahiran Dordrecht tersebut.
Situasi itu membuat LOSC dikabarkan melirik Jacques Ekomié, bek kiri muda milik Angers SCO.
Pemain asal Gabon itu tampil impresif sejak bergabung secara gratis dari Girondins de Bordeaux pada musim panas 2024. Konsistensinya bahkan membawanya masuk skuad timnas Gabon untuk ajang Piala Afrika.
Baca Juga: Pemain Everton Bisa Gagalkan Peluang Dean James Direkrut Ajax Amsterdam
Performa solid Ekomié tak luput dari pantauan klub-klub Eropa lainnya.
Selain Lille, Eintracht Frankfurt dan Hamburg dari Bundesliga, serta klub Turki Basaksehir dan Trabzonspor, disebut telah menunjukkan minat konkret.
Nilai pasar Ekomié saat ini diperkirakan mencapai 4 juta euro.
Meski demikian, peluang Lille untuk merekrut Ekomié dalam waktu dekat terbilang kecil.
Angers SCO disebut tidak berniat melepas sang pemain pada bursa transfer musim dingin, terlebih jika klub mendapatkan pemasukan besar dari potensi penjualan Sidiki Chérif.
Kecuali ada tawaran yang benar-benar sulit ditolak, Ekomié diprediksi tetap bertahan hingga akhir musim.