- Gelandang Jordy Wehrmann mengonfirmasi kepada Yussa Nugraha bahwa proses naturalisasinya menjadi WNI sedang berjalan.
- Jordy Wehrmann berpotensi memperkuat lini tengah Timnas Indonesia jelang FIFA Series 2026 menggantikan Thom Haye.
- Pemain 26 tahun itu menunjukkan kontribusi nyata dengan tiga gol dan tiga assist bersama Madura United musim ini.
Suara.com - Nama Jordy Wehrmann kembali mencuat dan dikaitkan dengan Timnas Indonesia jelang FIFA Series 2026.
Kabar ini pertama kali disampaikan oleh YouTuber diaspora, Yussa Nugraha.
Yussa mengaku telah menghubungi langsung Jordy Wehrmann untuk menanyakan status naturalisasinya.
Respons gelandang berdarah Belanda-Indonesia itu pun cukup mengejutkan publik.
Jordy Wehrmann mengonfirmasi bahwa proses naturalisasi menjadi WNI sudah berjalan.
Pernyataan tersebut disampaikan langsung kepada Yussa Nugraha pada Senin, 26 Januari 2026.
Jika rampung tepat waktu, Jordy jelas menjadi tambahan berharga bagi Timnas Indonesia.
Gelandang berusia 26 tahun itu bisa memperkaya opsi lini tengah Garuda.
Saat ini, sektor tengah sudah diisi nama-nama seperti Thom Haye dan Joey Pelupessy.
Baca Juga: 7 Pemain Diaspora Serbu Liga Indonesia, Sinyal Kuat Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2026?
Namun Timnas Indonesia dipastikan kehilangan Thom Haye hingga Juni 2026 akibat sanksi.
Situasi tersebut membuat kehadiran Jordy Wehrmann semakin relevan.
Dalam skema 3-4-3 racikan John Herdman, Jordy bisa dimainkan berdampingan dengan Pelupessy.
Ia juga berpotensi dipasangkan dengan Ivar Jenner untuk menjaga keseimbangan lini tengah.
Kemampuan Jordy dalam mengatur tempo permainan menjadi nilai plus tersendiri.
Tak hanya itu, kontribusi gol dan assist juga kerap ia tunjukkan.