Takut Ditonjok Ahmad Dhani, Farhat Abbas Minta Maaf Lewat Surat

Madinah Suara.Com
Rabu, 23 April 2014 | 17:29 WIB
Takut Ditonjok Ahmad Dhani, Farhat Abbas Minta Maaf Lewat Surat
Pengacara Farhat Abbas. (suara.com/Ismail)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pengacara kontroversial Farhat Abbas mengakui jika dirinya telah melakukan permintaan maaf pada musisi Ahmad Dhani.

Farhat bilang, permintaan maafnya tidak dilakukan secara langsung, melainkan melalui sepucuk surat. Hal tersebut sengaja dilakukan demi menghindari aksi kekerasan yang menurutnya mungkin akan dilakukan Ahmad Dhani.

"Saya sudah minta maaf pada Ahmad Dhani secara tertulis, kalau langsung takut ditonjok nanti," kata Farhat usai menjalani sidang perceraiannya, di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu (23/4/2014).

Setelah meminta maaf secara resmi, Farhat optimis Ahmad Dhani akan memaafkan segala bentuk kesalahan yang telah diperbuat.

"Batu aja bisa berubah, mudah-mudahan dia bisa berubah," lanjut Farhat.

Ketegangan Farhat Abbas dan Ahmad Dhani dipicu kicauan Farhat di akun Twitter terkait peristiwa kecelakaan yang dialami AQJ. Ocehan Farhat dianggap memojokkan Ahmad Dhani dan keluarganya. Dhani melaporkan Farhat ke Polda Metro Jaya atas tuduhan pencemaran nama baik dan perbuatan tidak menyenangkan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI