Surat Gereja Tak Menikahi Jessica Siap Dibuka

Rabu, 12 November 2014 | 14:54 WIB
Surat Gereja Tak Menikahi Jessica Siap Dibuka
Jessica Iskandar bersama Aham Sharma pemeran tokoh Karna di acara Mahabharata Show [Suara.com/Kurniawan]

Suara.com - Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) DKI Jakarta Purba Hutapea yang hadir di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, kembali menegaskan jika pihaknya pernah menerima surat dari Gereja Yesus Sejati Jakarta Pusat. Surat itu menerangkan bahwa pihak gereja tak pernah melakukan pemberkatan terhadap artis Jessica Iskandar dan Ludwig Franz Willibald pada 11 Desember 2013.

Kuasa hukum Gereja Yesus Sejati, Edy Santoso, yang juga hadir di pengadilan belum mau memberikan konfirmasi atas ucapan Purba. Ia hanya meminta awak media bersabar karena proses peradilan baru berjalan.

"Mohon rekan-rekan bersabar. Majelis hakim akan menjadi orang pertama yang menerima informasi mengenai hal itu," kata Edy usai sidang gugatan Ludwig terhadap Jessica, Gereja Yesus Sejati, dan Dukcapil di PN Jakarta Selatan, Rabu (12/11/2014).

Keberadaan surat dari gereja itu sangat penting. Soalnya,  jika memang benar Gereja Yesus Sejati pernah mengirim surat bantahan ke Dukcapil, berarti pernikahan Jessica dengan Ludwig tak pernah ada.  Diduga, Henri selaku kakak Jessica membawa surat pemberkatan palsu ketika didaftarkan ke Dukcapil pada 17 Desember 2013.

Sementara itu, Purba mengatakan pihaknya juga akan menjadikan surat itu sebagai salah satu bukti di persidangan. Hal itu, kata dia, untuk menegaskan jika Dukcapil tak asal mencatat pernikahan pasangan pengantin.

"Surat itu memang ada. Akan kami bawa  nanti bersama bukti-bukti lain," kata Purba.

Dukcapil DKI dan Gereja Yesus Sejati akhirnya kena getah dari kisruh pernikahan palsu Jessica dan Ludwig. Belakangan diketahui juga bahwa Ludwig menggugat secara perdata Dukcapil DKI Jakarta di Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Jakarta, masih terkait akta pernikahan palsu.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI