Suara.com - Desainer Ivan Gunawan, Soimah, dan Nassar datang menjenguk penyanyi dangdut Saipul Jamil di rumah tahanan Polsek Kelapa Gading, Jakarta Utara, Selasa (23/2/2016).
Mereka datang sekitar pukul 14.30 WIB dengan mobil putih jenis Toyota Alphard. Tak ada komentar keluar dari Soimah maupun Ivan. Hanya Nassar yang memberikan sedikit keterangan kepada media.
"Ini saya sama Igun (Ivan Gunawan) dan Mbak Soimah," ucap Nassar seraya bergegas masuk ke halaman Polsek Kelapa Gading.
Dikatakan Nassar, karena kesibukannya dia dan dua rekannya baru memiliki waktu sekarang menjenguk Ipul-begitu Saipul akrab disapa.
"Ya ini baru pertama kali datang ke sini. Baru sempet ke sini soalnya baru ada waktunya hari ini. Ya emang rencana. Bagi-bagi tugas," tuturnya.
"Masuk dulu ya," timpal Ivan Gunawan yang mengenakan kaos bermotif kotak-kotak hitam putih.
Ipul diciduk polisi di rumahnya, kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara pada Jumat (18/2/2016) terkait laporan DS, remaja laki-laki berusia 17 tahun. Mantan suami Dewi Perssik itu kemudian ditetapkan menjadi tersangka kasus pencabulan setelah polisi mengantongi dua alat bukti.