Rayakan Ultah Rafathar, Raffi-Gigi Undang 100 Anak Yatim

Ardi MandiriIsmail Suara.Com
Sabtu, 20 Agustus 2016 | 19:38 WIB
Rayakan Ultah Rafathar, Raffi-Gigi Undang 100 Anak Yatim
Raffi dan Gigi rayakan ultah Rafatar. [suara.com/ Ismail]

Suara.com - Presenter kondang Raffi Ahmad dan istrinya Nagita Slavina (Gigi) kembali menggelar HUT satu tahun anaknya, Rafathar di kawasan Kemang, Jakarta, Sabtu (20/8/2016). Kegiatan tersebut dihadiri oleh 100 anak yatim piatu. Juga tampak dua adik Raffi, Nisya dan Shanaz.

Sebelumnya, pada Senin (15/8/2016) Raffi dan Gigi juga melakukan perayaan HUT Rafathar, dengan mengundang keluarga dekatnya.

"Kemarin kami ada acara di televisi. Kalau hari ini kami memang bikin berdua buat ultah Rafathar," kata Gigi usai merayakan ulang tahun putranya, di Playparq, di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Sabtu (20/8/2016).

"Jadi hari ini nggak ngundang banyak. Cuman undang 100 anak yatim dan fans," sambung Raffi.

Di akhir acara, Raffi dan Gigi memberikan santunan dan bingkisan kepada anak yatim.

"Supaya Rafathar ngerti, orangtuanya ngajarin berbagi," Raffi menandaskan.

Kegiatan ulang tahun tidak berakhir sampai hari ini. Minggu (21/8/2016) besok, pasangan tersebut akan menggelar puncak perayaan ulang tahun Rafathar.

Tetapi, Raffi --presenter musik pagi itu memilih tidak memberi tahu lokasi acara. Sebab, acara berlangsung tertutup, hanya dihadiri orang terdekat.

"Jadi hari Minggu cuma keluarga aja," ujar Raffi.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI