Berkumpul dalam Pengajian, Reuben Elishama Bikin Meleleh Warganet

Ferry Noviandi Suara.Com
Minggu, 10 Februari 2019 | 15:28 WIB
Berkumpul dalam Pengajian, Reuben Elishama Bikin Meleleh Warganet
Reuben Elishama bersama istri, Shenty Feliziana (Instagram)

Suara.com - Satu lagi artis yang mulai rajin ikut berkumpul dalam acara dakwah dan pengajian. Ia adalah aktor Reuben Elishama.

Di Instagram, Reuben Elishama terlihat tengah asyik duduk berbaur bersama para jemaah mendengarkan kajian dari Ustadz Hanan Attaki.

Di situ, Reuben Elishama serius mendengar ceramah dari sang ustadz sambil tersenyum. Aktor 40 tahun itu terlihat ganteng mengenakan kemeja kotak-kotak.

Reuben Elishama mengikuti pengajian dengan Ustadz Hanan Attaki. (Instagram)
Reuben Elishama mengikuti pengajian dengan Ustadz Hanan Attaki. (Instagram)

Di sebelah Reuben Elishama terlihat Agus Rahman, yang merupakan suami dari artis Dewi Sandra. Di acara itu, putra dari aktris senior Marini Soerjosoemarno ini pun mengajak sang istri, Shenty Feliziana.

"Kajian sederhana semalam dari ustadz @hanan_attaki bersama kawan2 @kajianmusawarah. Ilmu tidak akan ada habisnya, dengan kita bersilaturahmi dan berkumpul insyaallah pasti akan ada hikmahnya yang dapat kita pelajari dengan berdiskusi dan mendengarkan antar sesama..," tulis Reuben sebagai keterangan foto.

Foto Reuben Elishama mengikuti pengajian pun banyak ditanggapi warganet. Banyak warganet yang bahagia melihat bintang film Ini Kisah Tiga Dara itu telah berhijrah. Sementara warganet perempuan meleleh melihat senyum Reuben di acara pengajian.

Reuben Elishama bersama istri, Shenty Feliziana (Instagram)
Reuben Elishama bersama istri, Shenty Feliziana (Instagram)

"Masya Allah, semoga istiqamah .dan makin rajin ikut kajian. Dan selamat untuk hadiah yg Allah kasih ya," kata pemilik akun @ini.lasmiana.3.

"Alhamhamdulillah, selalu suka dech. Jangan perna berubah ya @reuben_elishama, makin banyak ilmu Insya Allah makin sukses," ujar pemilik akun @yenicheche.

"Subhanallah senyumnya renyah banget siih ," timpal pemilik akun @dedes1990.

Baca Juga: Salmafina Sunan dan Taqy Malik Perang Lagi di Instagram

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI