Program Bayi Tabung Gagal, Begini Kondisi Istri Naga Lyla

Senin, 13 Mei 2019 | 11:04 WIB
Program Bayi Tabung Gagal, Begini Kondisi Istri Naga Lyla
Keseruan Fact Or Fake Challenge Naga Lyla dan Feby Siregar

Suara.com - Vokalis band Lyla, Indra Perdana Sinaga alias Naga Lyla, mengungkap kondisi istrinya, Feby Rizky Andhika Siregar usai program bayi tabungnya dinyatakan gagal.

"Alhamdulilah dia santai sih. Kecewa ada sih pastinya," kata Naga Lyla di kawasan Bintaro, Jakarta Selatan, belum lama ini.

Penyanyi Indra Sinaga (Naga Lyla) menyambangi kantor suara.com, Jakarta, Selasa (17/4).
Penyanyi Indra Sinaga (Naga Lyla) menyambangi kantor suara.com, Jakarta, Selasa (17/4).

Kendati begitu, dia bilang sang istri tidak patah semangat. Mereka bahkan berencana melakukan program bayi tabung tahap kedua.

"Cuma ya bisa dibilang ini puncak dari semua usaha yang kita jalani selama tujuh tahun terakhir kan. Baik yang alternatif, medis, dan bayi tabung kan sudah yang paling atas tuh," tutur Naga Lyla.

"Ini percobaan pertama dan masih belum berhasil. Kecewa ada, tapi nggak yang patah semangat. Kita masih optimis," sambungnya lagi.

Meski harus membayar mahal, pelantun 'Magic' ini mengaku tidak masalah. Dia akan melakukan apapun demi mendapatkan anak.

Penyanyi Naga Lyla dan istrinya, Febby saat berkunjung ke kantor Suara.com, Selasa (17/4/2018). [Suara.com/Oke Atmaja]
Penyanyi Naga Lyla dan istrinya, Febby saat berkunjung ke kantor Suara.com, Selasa (17/4/2018). [Suara.com/Oke Atmaja]

"Ya nabunglah, namanya juga kita kepengin punya suatu barang, kita rela nabung. Apalagi untuk bisa punya keturunan kan mungkin disiapin jauh-jauh hari prosesnya," ucap Naga Lyla.

Seperti diketahui, Naga Lyla dan Feby Siregar menikah sejak 2012. Selama itu, mereka sudah mencoba berbagai cara agar dikaruniai anak. Kekinian, keduanya memilih program bayi tabung.

Baca Juga: Naga Lyla Cerita Pengalaman Gagal Jalani Program Bayi Tabung

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Mental Health Check-in Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI