Suara.com - Penyanyi dangdut Cita Citata mengalami kerugian materi sebagai imbas dari pandemi corona (Covid-19). Dia sampai rugi ratusan juta rupiah karena banyak job yang dibatalkan.
Cita Citata juga pusing memikirkan nasib para karyawan yang bekerja untuknya. Dia tak tega jika harus memecat mereka.
"Kita nggak mungkin PHK-in para pekerja kita, kasihan juga," kata Cita Citata saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (28/4/2020).
Untuk sementara, Cita Citata mengandalkan tabungannya agar tetap bisa memberikan gaji para karyawan. Dia bersyukur masih memiliki tabungan.
![Cita Citata dan calon suami, Roy Maher Geurts [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/04/27/29589-cita-citata-dan-calon-suami-roy-maher-geurts.jpg)
"Sekarang pinter aja untuk mengolah uang, untungnya aku alhamdulillah ada tabungan. Tapi ya tabungan dipakai terus akan habis. Jadi semoga cepat selesai," ucapnya.
Tapi Cita Citata berencana memotong gaji karyawannya usai lebaran. Sebab tak mungkin tabungannya mencukupi semua kebutuhan di tengah kondisi sulit seperti sekarang ini.
"Iya sepertinya habis lebaran ini akan ada pemotongan (gaji) karena nggak ada pendapatan. Tapi semua harus paham dan mengerti, memaklumi keadaan ini. Maaf ya bukan menengah ke bawah yang merasakan dampak ekonomi, tapi kita yang di tengah merasakan juga," kata Cita Citata.