Cara Unik Christian Sugiono - Titi Kamal Agar Anak Tak Bosan di Rumah

Jum'at, 02 Oktober 2020 | 14:17 WIB
Cara Unik Christian Sugiono - Titi Kamal Agar Anak Tak Bosan di Rumah
Christian Sugiono dan Titi Kamal bersama dua anaknya. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pasangan Titi Kamal dan Christian Sugiono punya ide unik menghadapi kebosanan selama di rumah. Mafhum pandemi virus corona membuat banyak orang membatasi kegiatan di luar.

Christian Sugiono akan membuat game untuk dua anaknya, Arjuna Zayan Sugiono dan Kai Attar Sugiono. Ia memberikan pertanyaan dan jika mereka bisa menjawab, permainan berlanjut ke sesi harta karun.

"Jadi setelah bisa menjawab, mereka akan dapat hadiah, seperti biskuit atau wafer. Tapi kita umpetin di rumah dan mereka harus cari," kata Christian Sugiono di acara peluncuran wafer Oreo secara daring, Jumat (2/10/2020).

Suami Titi Kamal ini pun tak mempermasalahkan jika rumah mereka menjadi berantakan karena permainan harta karun tersebut. Bahkan ada nilai positif yang bisa diambil.

Christian Sugiono dan Titi Kamal bersama dua anaknya. [Instagram]
Christian Sugiono dan Titi Kamal bersama dua anaknya. [Instagram]

"Kami suka nemu barang yang biasa suka hilang,"  kata bintang film Sabrina ini.

Sebagai ayah dari dua jagoannya, Christian Sugiono tak pernah bosan mengajak mereka bermain. Namun hal menyenangkan ini selalu disisipkan edukasi.

"Biasanya anak-anak aku ditantang untuk berpikir kreatif. Menyenangkan banget sih," ucapnya.

Sepakat dengan sang suami, Titi Kamal menyadari anak-anaknya tumbuh menjadi sosok kreatif.

"Misalnya dikasih pertanyaan buah-buahan, nanti Juna bales dengan tebak-tebakan lucu," kata Titi Kamal.

Baca Juga: Cara Christian Sugiono Lindungi Kesehatan Keluarga di Tengah Pandemi Corona

Bagi Christian Sugiono, waktu bersama keluarga menjadi mahal harganya. Mengingat kesibukan pekerjaan yang menyita waktu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI