Suara.com - Komposer pembuat hits lagu ternama, Yovie Widianto baru saja menciptakan karya baru berjudul 'Dua Centang Biru'. Lagu tersebut pun dipercayakan olehnya ke penyanyi pendatang baru, Aminda.
"Saya rasa vokal Aminda cocok untuk membawakan lagu ini. Setiap kali mendengar Aminda bicara, itu sudah seperti lirik yang terdengar syahdu, udah ada nadanya," kata Yovie Widianto di Hutan Kota Plataran, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (27/11/2020).
Aminda yang merupakan remaja berusia 18 tahun mengaku senang sekaligus gugup saat pertama kali bertemu Yovie Widianto.
Sebab, dara kelahiran Jakarta, 17 Juni 2002 itu sudah beberapa kali mengirim demo rekamannya sampai akhirnya dilihat oleh Yovie Widianto.
![Yovie Widianto dan Aminda [Suara.com/Yuliani]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/11/29/25880-yovie-widianto-dan-aminda-suaracomyuliani.jpg)
"Jujur aku gugup dan canggung juga pas pertama (ketemu), tapi setelah ngobrol dan dibimbing om Yovie akhirnya lancar," beber Aminda.
Ditanyai trik khusus menaklukan hati Yovie Widianto, Aminda mengaku tidak tahu. Ia hanya berbicara apadanya dan perbanyak sharing.
"Nggak ada trik spesial sih. Mungkin sering ngobrol, biar dapat kepercayaan, hehe," kata Aminda.
"Memang ketika ngobrol itu jadi kedengaran sih keunikan nadanya (Aminda)," timpal Yovie Widianto.
Selain itu, Yovie Widianto menyebut Aminda memiliki potensi untuk meramaikan industri musik Tanah Air dengan jenis suara dan kegigihannya mau belajar.
Baca Juga: Yovie Widianto Kasih Piala AMI Awards Buat Anak, Alasannya Bikin Haru
Kecerdasannya menangkap nada dan menginterpretasi lagu juga membuat pentolan grup Kahitna itu yakin bekerjasama dengan gadis ini.