Artinya kamu turun langasung bertemu dengan pihak pelaku penganiayaan?
Aku bersama tim sudah mencoba untuk membuka komunikasi dengan pihak manajer perusahaan tersebut. Tapi tidak ada titik temu, mereka hanya bisa minta maaf aja dan supir ini tidak merasa telah melakukan tindakan kekerasan sampai meludah. Kalau meludahnya untungnya divideoin, tapi kalau pada saat pemukulan, namanya dipukul nggak mungkin divideoin.
Sulit atau tidak saat kamu berusaha membangun komunikasi dengan pihak lawan?
Awalnya nggak diangkat. Saya telepon terus karena sebetulnya kalau memang bisa diselesaikan secara kekeluargaan itu kan jadi lebih baik. Tapi dari pihak sana malah menantang bahkan tidak mengakui dan manajernya masih percaya sama supirnya dari pada si korban. Jadi saya bilang lanjut ke proses hukum.
![Barbie Kumalasari [Suara.com/Herwanto]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/11/12/48967-barbie-kumalasari-suaracomherwanto.jpg)
Apa yang membuat kamu ingin membela sahabat kamu Artos?
Kalau aku menurut aku kasus ini tidak main-main karena menyangkut kejiwaan, nyawa orang juga. Apa lagi dengan sifat arogansi jadi contoh yang kurang baik dan harus cepat pelakunya ditangkap secepatnya. Semoga Polisi bisa segera bisa menemukan titik terangnya, proses hukumnya bisa berjalan. Agar masalah ini jadi contoh masyarakat luas agar jangan suka main hakim sendiri.
Apa kamu mau jadi pengacara Artos karena berteman?
Ini kasus sahabat sendiri yang sudah aku anggap adik aku sendiri, tiba-tiba dianiaya rasa sakit dia bikin aku menyulut juga.
Keadaan korban sepeti apa setelah terjadinya penganiayaan?
Baca Juga: Interview: Cerita Nita Thalia Jatuh 'Bangkrut' Usai Gugat Cerai Suami
Kemarin korban sempat sakit tiga hari. Syok, namanya dipukul di kepala dan benjolnya cukup besar. Dipukul sampai empat kali bagian depan, belakang itu kan bikin dia jadi syok.