"Saat itu aku berdoa, suatu saat nanti kata aku, 'aku bisa mengangkat harkat dan martabat keluarga juga'. Aku berdoa saat itu, dari SMP terus dan terbukti alhamdulilah sekarang," kata Rizky Febian menceritakan.
Kekinian, Rizky Febian menegaskan sangat bangga dan bersyukur dengan profesi ayahnya sebagai seniman di Indonesia.
"Aku bangga dan bersyukur ayah punya pekerjaan seperti itu," kata Rizky Febian menandaskan.