Suara.com - G-Dragon kembali menarik perhatian publik. Kali ini bukan comeback solo atau single bersama grub Bing Bang melainkan kabar pacaran dengan Jennie Blackpink mencuat ke media oleh Dispacth. Tak heran, profil G-Dragon kini jadi sorotan
G-Dragon yang merupakan ikon K-pop di Korea Selatan jelas langsung menarik perhatian publik Korea dan Internasional. Tak hanya itu, Jennie sendiri merupakan penyanyi personil Black Pink yang memiliki penggemar jutaan tak hanya di Korea tapi juga tingkat internasional.
So, sangat menarik untuk mengikuti kabar kencan keduanya. Tapi, mungkin ada di antara Anda yang belum tahu siapa sebenarnya G-Dragon? Kalau begitu simak baca profil G-Dragon berikut ini.
Nama Asli G-Dragon
G-Dragon memiliki nama asli Kwon Ji-Young. Dia menggunakan nama G-Dragon sebagai nama panggung. Dia seorang penyanyi, rapper, pennulis lagu, dan produser rekaman asal Korea Selatan. Kwon Ji-Young menjadi trainee di bawah label rekaman YG Entertainment, dan memilih nama G-Dragon untuk nama panggungnya, kemudian secara resmi melakukan debut dengan anggota grub Big Bang yang lain.
Leader Big Bang
G-Dragon secara resmi debut sebagai anggota dari grub Big Bang pada tahun 2006. Posisinya sebagai leader dalam grub tersebut dan bertanggung jawab untuk menulis, menyusun, dan pembuatan lagu-lagu Big Bang. Dialah sosok yang membuat lagu "Lies", "Last Farewell", dan "Day by Day" menjadi viral di Korea. Tak hanya itu, album solo debutnya Heartbreaker juga berhasil meraih sukses pada tahun 2009 dengan penjualan lebih dari 200.000 kopii. Di era digital seperti ini, penjualan sebanyak itu sangat luar biasa.
Kesuksesan G-Dragon bersama Big Bang sudah terlihat sejak awal. Penjualan album pertama Bingbang Vol.1 mencapai 40.000 kopi. Lagu seperti "La La La", "We Belong Together", dan "Forever With You" menjadi andalan dalam lagu ini. Keterlibatan peran kreatif G-Dragon dalam album Big Bang dimulai pada album kedua, yang berupa album mini Big Bang berjudul Always pada tahun 2007.
Perjalan Karier G-Dragon
Baca Juga: Heboh! Dispatch Korea Rilis Kabar, G-Dragon dan Jennie Blackpink Pacaran!
Lahir dan besar di Korea Selatan, G-Dragon merintis karir sejak usia 5 tahun dengan grub musik Little Lula. Setelah merilis album natal, kontrak grup ini dihentikan. G-Dragon sempat bergabung dengan SM Entertainment sebagai trainer dari usia 8 tahun sampai 13 tahun, kemudian memutuskan berhenti karena merasa bakatnya tidak terasah di bawah naungan SM.