EXO juga meluncurkan prolog single dengan judul What Is Love, yang dibawakan oleh Baekhyun dan D.O. Kemudian yang kedua berjudul History, diluncurkan pada bulan Maret 2012.
Beberapa showcase juga dilakukan oleh EXO, termasuk juga Kai, pada karirnya di boy grup tersebut. Showcase pre-debut pertama diadakan di Seoul Olympic Stadium pada Maret 2012.
Lalu showcase kedua dilakukan di Aula Besar dari University of International Business and Economics di Beijing pada April 2012. Secara resmi, debut dari lagu pertama EXO adalah Mama, yang diluncurkan pada 8 April 2012.
Sederet project lain pernah diikuti oleh Kai selama karirnya, dan tentu saja hingga saat ini ia terus bersinar berkat kerja keras dan bakatnya di bidang entertainment.
Semoga sedikit profil Kai EXO yang disampaikan ini bisa jadi pengantar yang tepat jika Anda ingin mencari tahu lebih banyak tentang Kai dan dunia KPOP saat ini.
Kontributor : I Made Rendika Ardian