Profil Rina Gunawan: Perjalanan Karier, Pernikahan dan Diet Ketat

Selasa, 02 Maret 2021 | 22:06 WIB
Profil Rina Gunawan: Perjalanan Karier, Pernikahan dan Diet Ketat
Rina Gunawan [Herwanto/Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dia juga pernah jadi cameo di Sinetron Si Doel Anak Sekolahan. Di sinetron ini, Rina berperan sebagai sahabat Sarah yang diperankan oleh Cornelia Agatha.

Memiliki Usaha Wedding Organizer

Rina Gunawan saat ini lebih banyak berkaitan dengan perusahaannya, 9HN Production. Usahanya bergerak di bidang wedding organizer. Dia tak sering muncul di televisi lagi seperti sebelumnya karena berkecimpung di bisnis. 

Namun, sosok Rina Gunawan masih tetap menarik perhatian di media sosial. Masih banyak orang yang memperhatikan perubahannya.

Viral Karena Diet Ketat

Lama tak muncul di Layar Kaca bukan berarti Rina Gunawan tak bisa menarik perhatian publik lagi. Unggahan istri dari aktor Teddy Syah ini sebagai bukti. Fotonya yang memperlihatkannya sukses merawat tubuh dan wajahnya lebih tirus menarik perhatian publik.

Ia pernah viral karena mengaku rutin menjalankan gaya hidup sehat dan berolahraga hingga menjadi sorotan netizen. Pasalnya bobot yang semula 103kg susut menjadi 70kg.

Istri aktor Teddy Syah ini sukses menurunkan berat badan hingga 30 kg.
Tampak jauh lebih kurus, Rina Gunawan mengaku berhasil menjalani diet selama masa pandemi Covid-19.

Selama diet, perempuan 46 tahun ini menghindari makanan tertentu. Dalam sehari, dia mengaku tetap makan lima kali.

Baca Juga: Rina Gunawan Meninggal, Unggahan Terakhir Instagram sang Anak Disorot

Rina Gunawan disebut meminum enam liter teteh minum sehari. "Teteh benar-benar nggak makan minyak, santan, dan terigu," kata Rina Gunawan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI