"'Jejak Waktu' merupakan perjalanan waktu yang membawa ANTV dengan berbagai kisah dan cerita hingga sampai ke titik ini," kata Ahmad Zulfikar.
Jejak Waktu dipandu oleh host-host ternama seperti Raffi Ahmad, Ruben Onsu, Luna Maya, Uya Kuya, Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati.
Tidak hanya itu musisi-musisi papan atas Tanah Air dari berbagai genre bakal dihadirkan, beberapa band populer yaitu KLa Project, NOAH, Geisha, dan Setia Band.
Juga berbagai kolaborasi dari penyanyi dangdut spektakuler antara lain Inul Daratista, Ayu Ting Ting, Zaskia Gotik, Via Vallen, Dewi Perssik, Evie Masamba, Happy Asmara, Denny Caknan, Saipul Jamil, Ghea Youbi, Cupi Cupita, Uci Sucita, Maria Vania dan Dinar Candy bakal hadir.
Sederet bintang pop, Bunga Citra Lestari, Tiara Andini, Dul Jaelani, Fangtatis, Sara Fajira dan Igo Idol bakal meramaikan acara tersebut.
Selain itu, drama musikal yang sudah menjadi ciri khas perayaan ulang tahun ANTV kembali hadir di tahun ini. Kali ini pemain – pemain dari Jodoh Wasiat Bapak Babak 2 yaitu Rizky Billar, Harris Vriza, Ady Sky dan Devina Kirana akan beradu akting secara langsung di panggung Jejak Waktu.