Suara.com - Menyambut Ramadhan 2021 ini, sederet artis dan figur publik telah mempersiapkan berbagai hal. Mulai dari busana, menu berbuka, kegiatan bersama, atau bahkan pekerjaan yang masih harus diselesaikan. Di sisi lain, untuk beberapa selebriti mualaf, Ramadhan kali ini akan terasa spesial karena menjadi bulan puasa pertamanya. Puasa pertama selebriti mualaf tentu jadi hal unik yang tidak bisa ditemui setiap saat.
Tapi sebenarnya siapa saja yang baru mengalami dan menjalankan ibadah puasa untuk pertama kalinya? Berikut beberapa selebriti yang baru melaksanakan ibadah puasa untuk pertama kalinya.
1. Cindy Caroline
DIkenal sebagai salah satu selebgram yang cukup hits, keputusan Cindy Caroline untuk menjadi seorang mualaf sendiri ternyata awalnya tidak diketahui orang tuanya. Meski sudah memeluk agama Islam sejak tahun 2020, namun momen bulan Ramadhan 2021 ini akan jadi puasa pertama untuknya.
![Cindy Caroline [Instagram/c.eendy]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/05/12/39389-cindy-caroline-instagramceendy.jpg)
2. Nathalie Holscher
Mulai memeluk agama Islam sejak 22 September 2020 la, ia akan melaksanakan ibadah puasa untuk pertama kali di dalam hidupnya. Istri dari komedian terkenal Sule ini awalnya berprofesi sebagai DJ, namun kini nampak sibuk dengan mengurus rumah dan anak-anaknya. Nathalie nampak bahagia dalam menjalankan ibadah puasa pertamanya bersama Sule dan keluarga barunya.
![Nathalie Holscher [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/11/04/25815-nathalie-holscher.jpg)
3. Marcell Siahaan
Pelantun lagu Peri Cintaku ini juga masuk dalam jajaran selebriti mualaf yang melaksanakan puasa untuk pertama kalinya. Marcell sendiri baru memeluk agama Islam beberapa bulan yang lalu, setelah sebelumnya juga pernah berpindah agama. Ia menyatakan bahwa pencariannya pada ketenangan ia dapatkan ketika ia resmi menjadi seorang muslim.
![Marcell Siahaan [Herwanto/Suara.com]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/07/02/81833-marcell-siahaan.jpg)
4. DJ Katty Butterfly
Baca Juga: Awas! Masjid Jadi Tempat Berisiko Penularan Covid-19 Saat Ramadhan
Tak lama setelah Nathalie Holcher resmi menjadi pemeluk agama Islam, DJ lain juga ternyata mengikuti jejaknya. DJ Katty Butterfly yang semula dikenal sebagai seorang DJ seksi, sejak Oktober 2020 lalu secara resmi telah mengucapkan kalimat syahadat dan menjadi seorang muslimah. Pada beberapa kesempatan ia juga tertangkap kamera nampak menawan dibalut dengan busana tertutup yang islami.