Suara.com - Sosok YouTuber Doni Salmanan kembali jadi bahan perbincangan warganet. Kali ini aksinya bagi-bagi duit di pinggir jalan di Bandung, Jawa Barat, menuai sorotan.
Doni merekam aksi sosialnya itu memakai kamera yang terpasang di helm. Awalnya terlihat dia turun dari motor gede yang dipakai saat lampu merah.
Dia lantas membagikan duit pecahan Rp 100 ribu kepada para pengendara di sana. Rupanya, bantuan ini diberikan imbas PPKM Darurat.
"Ini kang bantuan PPKM," kata Doni tiap kali memberikan duit.
![Doni Salmanan [instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/07/04/28167-doni-salmanan-instagram.jpg)
Selesai di sana, aksi Doni berlanjut di persimpangan lain. Tukang parkir, ojol, hingga masyarakat umum lainnya tak lepas dari bantuannya.
Kalau tadi pecahan Rp 100 ribu, kali ini dia membagikan pecahan Rp 50 ribu. Tapi nilainya yang diberikan tetap Rp 100 ribu.
"Bismillah semoga berkah dan semoga saya bisa memberikan contoh yang baik," tulis Doni Salmanan di caption, Kamis (15/7/2021).
Video ini viral di media sosial. Salah satunya juga diunggah oleh akun gosip Lambe Turah. Hingga artikel ini disusun, video tersebut sudah ditonton nyaris 2 juta kali.
Sebelum ini, sosok Doni Salmanan juga jadi perhatian. Pemicunya, dia mendonasikan duit Rp 1 miliar kepada YouTube Reza Arap.
Baca Juga: Usai Donasi ke Reza Arap, Doni Salmanan Bagi-bagi Uang di Bandung Pakai Kode Bantuan PPKM
Duit tersebut diberikan ketika Reza sedang live streaming game Ragnarox X.