
Ega D' Academy membuktikan kemampuannya tak hanya di bidang tarik suara saja. Setelah menelurkan single Peluk Kasih Ibu (2015) dan Kawin Paksa (2016), Ega juga membintangi FTV dan sinetron. Tercatat sebanyak tiga judul FTV dibintangi Ega, ditambah sinetron Haji Belajar Ngaji (2016) dan drama musikal Ada Apa Dengan D? (2015).
Akting Ega D'Academy yang penuh penghayatan ditampilkan dalam potretnya ini. Selang dua tahun, penampilan Ega yang belakangan aktif mempromosikan produk di Instagram kepada 2,1 juta followers-nya pun tak berubah. Ia justru semakin langsing dan menawan.
4. Ega D'Academy Masa Kecil vs Sekarang

Ega D'Academy semasa kecil telah percaya diri tampil di atas panggung. Bersama sang adik yang masih balita, Ega menyuguhkan penampilan terbaiknya. Sedangkan Ega di usia 22 tahun telah menggendong bayi mungil yang merupakan anak kandungnya. Sama-sama bareng anak kecil, status Ega di dua potret tersebut sudah berbeda.
Di usia cukup muda, Ega D'Academy memutuskan untuk menikah dengan Rafly DA. Ega dan Rafly sebenarnya berbeda angkatan. Ega lebih dulu berkompetisi di D'Academy, sedangkan Rafly menjadi peserta di tahun 2016. Ega juga diketahui satu tahun lebih tua dari Rafly.
5. Ega D'Academy Dulu vs Sekarang

Ega D'Academy dikenal sebagai bunga desa yang baik, cantik, dan kalem. Ketenaran rupanya tak mengubah sifat yang diketahui warga desanya tersebut. Ega yang memiliki fitur khas di wajahnya, yakni tahi lalat di hidung, kini juga berhasil menawan hati masyarakat Indonesia.
Sejak menikah dengan Rafly DA, Ega memilih menjadi ibu rumah tangga dan bekerja di rumah. Ega juga kerap mengiklankan berbagai produk seperti perawatan kecantikan hingga busana muslimah. Sesekali Ega tetap memperdengarkan suara merdunya meski lebih fokus sebagai ibu bagi sang putri.
Ega D'Academy dulu dan sekarang tak ada bedanya bukan? Justru makin makin makin cantik! Bagaimana pendapatmu?
Baca Juga: 8 Potret Terkini Ega D'Academy, Jadi Pebisnis Pakaian Muslim
Kontributor : Neressa Prahastiwi