Tak Dicium Luna Maya, Ariel NOAH Tersenyum: Soalnya Penuh Risiko

Sumarni Suara.Com
Selasa, 12 Oktober 2021 | 18:16 WIB
Tak Dicium Luna Maya, Ariel NOAH Tersenyum: Soalnya Penuh Risiko
Momen Luna Maya bertemu Ariel NOAH [YouTube/Luna Maya]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Musisi Ahmad Dhani turut membagikan momen pertemuan Luna Maya dan Ariel NOAH di acara ulang tahun GTV yang digelar belum lama ini.

Hal itu terungkap dalam video 'ADA ARIEL, TAPI AHMADDHANI YANG DAPAT CIPIKA CIPIKI LUNA MAYA' yang diunggah akun YouTube Ahmad Dhani, VIDEO LEGEND pada Senin (11/10/2021).

Di situ terlihat Ahmad Dhani dan Ariel NOAH berbincang di atas panggung untuk latihan sebelum perform.

Ariel bertemu Luna Maya di acara GTV. [video legend]
Ariel bertemu Luna Maya di acara GTV. [video legend]

Lalu mendadak muncul Luna Maya menuju ke arah tengah panggung. Pemain Sabrina itu langsung menyapa Ahmad Dhani dengan memberikan ciuman di pipi kanan kini.

"Cium aku dulu bukan Ariel," ujar Ahmad Dhani ke Ariel NOAH.

Tidak mau salah paham, Luna Maya bilang bahwa harus lebih dulu meyapa Ahmad Dhani karena berusia di atasnya.

Momen Luna Maya bertemu Ariel NOAH [YouTube/Luna Maya]
Momen Luna Maya bertemu Ariel NOAH [YouTube/Luna Maya]

"Yah kan yang tua dulu," kata Luna Maya.

"Oh iya iya," jawab Ahmad Dhani.

Ariel NOAH yang melihat itu cuma tersenyum. Dia mengatakan cukup berisiko ciuman dengan Luna Maya.

Baca Juga: Sepi Manggung, Ariel NOAH Blak-blakan Mengaku Jadi Tukang

Luna Maya bertemu Ariel NOAH. [YouTube Luna Maya]
Luna Maya bertemu Ariel NOAH. [YouTube Luna Maya]

"Soalnya penuh risiko kalau aku," tutur Ariel NOAH.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI