Suara.com - Rachel Vennya jadi bulan-bulanan masyarakat karena ulahnya kabur karantina. Aksi Rachel Vennya yang satu ini juga turut dikomentari oleh Dokter Tirta.
Hal ini diketahui dari unggahan Youtube Deddy Corbuzier pada hari Kamis (20/10). Tampak Dokter Tirta berkomentar soal kebiasaan Rachel Vennya melakukan sayembara mencari haters di Instagram.
![Dokter Tirta di Podcast Deddy Corbuzier [YouTube]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/10/20/24559-dokter-tirta-di-podcast-deddy-corbuzier-youtube.jpg)
"Sementara dia dulu suka sayembarain orang yang ngeblow up. Kan epic kan," ujar Dokter Tirta.
Dokter Tirta pun mengatakan jika saat ini momen Rachel Vennya disayembara balik oleh netizen. Deddy Corbuzier
pun langsung tertawa mendengarnya.
"Akhirnya dia disayembara balik kan," tambah Dokter Tirta.

Rachel Vennya beberapa kali mengunggah sayembara mencari sosok haters yang menghinanya. Ia melakukannya di Instagram story.
Netizen langsung berkomentar soal kebiasaan Rachel Vennya sayembara haters. Banyak yang menyebut Rachel Vennya antri kritik di Tik Tok @/Temanmu.
"Tapi emang benar sih, kayaknya dia orang yang nggak mau dikritik. Ngekritik dikit pasti diblock," ujar yang lain.
![Deddy Corbuzier saat berbincang dengan Nikita Mirzani [YouTube: Deddy Corbuzier]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/10/19/77322-deddy-corbuzier.jpg)
"Dari Tuhan gue belajar kalau Tuhan itu cepat banget ngebolak-balik nasib seseorang," kata netizen.
Baca Juga: Selain Rachel Vennya, Salim Nauderer dan Manajer Juga Akan Diperiksa Polisi
"Pulang dari Amerika niat mau ngebongkar de*** forum eh sekarang malah dirinya yang dibongkar netizen," sahut lainnya.