Sudah Lama Menikah, 5 Artis Ini Tetap Mesra meski Belum Dikaruniai Keturunan

Tinwarotul Fatonah Suara.Com
Jum'at, 19 November 2021 | 06:05 WIB
Sudah Lama Menikah, 5 Artis Ini Tetap Mesra meski Belum Dikaruniai Keturunan
Dimas Seto dan Dhini Aminarti sebelum berangkat umrah. (Abu Adam by Jannah Travel)

Tak menyerah, pasangan yang menikah pada tahun 2016 lalu tersebut tetap sabar dan menikmati waktu kebersamaan mereka berdua.

4. Dewi Sandra dan Agus Rahman

Artis Ini Tetap Mesra Meski Belum Dikaruniai Keturunan (Instagram/@dewisandra)
Artis Ini Tetap Mesra Meski Belum Dikaruniai Keturunan (Instagram/@dewisandra)

Menikah sejak tahun 2011, Dewi Sandra dan Agus Rahman masih sabar menanti kehadiran buah hati. Bahkan, Dewi Sandra mengaku ikhlas jika pada akhirnya tidak bisa memiliki anak sama sekali.

Bahkan, Dewi Sandra yang sebelumnya sudah dua kali menikah tanpa memiliki anak tersebut sempat mengangkat isu tersebut sebelum mengiyakan lamaran Agus Rahman. Rupanya, Agus Rahman dapat menerima kemungkinan tersebut dan tetap setia mendampingi sang istri dalam berbagai keadaan. 

Karena itulah, alih-alih mencoba bayi tabung, pasangan ini mencoba untuk berdamai dengan diri sendiri dan pasrah dengan keputusan Tuhan.

5. Fathir Muchtar dan Fera Feriska

Artis Ini Tetap Mesra Meski Belum Dikaruniai Keturunan (Instagram/@f.muchtar360)
Artis Ini Tetap Mesra Meski Belum Dikaruniai Keturunan (Instagram/@f.muchtar360)

Sempat diisukan menikah karena hamil duluan, pasangan artis Fathir Muchtar dan Fera Feriska justru masih hidup berdua saja hingga saat ini. Pada awalnya, pasangan yang terlibat cinta lokasi dan memutuskan untuk menikah muda ini memang sengaja menunda kehamilan hingga empat tahun lamanya.

Namun, lima belas tahun berlalu sejak mereka meresmikan hubungan mereka sebagai suami-istri, Fera Feriska dan Fathir Muchtar tak kunjung dikaruniai anak. Pada tahun 2012 silam, Fera Feriska sempat hamil namun keguguran karena kondisi janin yang tak berkembang dengan baik.

Meskipun harus menjalani pernikahan belasan tahun tanpa kehadiran buah hati, cinta Fathir Muchtar dan Fera Feriska seakan tak pernah luntur, lho. Keduanya masih terlihat mesra dan bahkan jauh dari gosip.

Baca Juga: 7 Artis Pria Berjenggot yang Ikuti Ajaran Nabi Muhammad SAW

Itulah lima artis yang tetap mesra meski belum dikaruniai keturunan. Semoga suatu saat nanti akan ada kabar baik dari mereka, ya!

Kontributor : Wahyu Panca Handayani

Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI