
Athalla Naufal juga berkata ke penyidik bahwa dirinya sudah lama tidak berkomunikasi dengan Shannon Wong.
"Terakhir komunikasi sudah lama. Pas aku di Dubai kayaknya, Januari," terang adik Verrell Bramasta.
Sebagaimana diberitakan, nama Athalla Naufal ikut jadi perbincangan usai Shannon Wong mengaku dianiaya orang tuanya. Shannon kena amuk karena kedapatan pulang dalam kondisi mabuk bersama seorang pria.
Status Athalla Naufal sebagai kekasih Shannon Wong langsung membuat namanya terseret. Tak sedikit yang menuding bahwa Athalla adalah pria yang dimaksud orang tua Shannon.