5 Artis Ikut Tren NFT, Perusahaan Anang Ashanty Sedang Disorot

Farah Nabilla Suara.Com
Rabu, 09 Februari 2022 | 16:43 WIB
5 Artis Ikut Tren NFT, Perusahaan Anang Ashanty Sedang Disorot
Artis ikut tren NFT. (Instagram/ashanty_ash)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Syahrini. (Instagram/@princessyahrini)
Syahrini. (Instagram/@princessyahrini)

Syahrini juga memutuskan untuk terjun ke NFT dengan meluncurkan aset pertamanya yang berjudul "Syahrini's Metaverse Tour" pada 14 Desember 2021 lalu.

Dilaporkan bahwa ada 17.800 unit aset NFT yang dijual Syahrini melalui platform NFT Binance. Masing-masing dibanderol dengan harga 20 Binance USD (BUSD) atau sekitar Rp286 ribu.

Beberapa jam setelah diluncurkan, istri Reino Barack tersebut mengklaim bahwa belasan ribu aset NFT yang ditawarkannya di Binance ludes terjual. Bisa dibayangkan berapa keuntungan yang didapatkan Syahrini.

4. Luna Maya

Gaya Luna Maya di acara perusahaan ekspedisi. (Instagram/@lunamaya)
Gaya Luna Maya di acara perusahaan ekspedisi. (Instagram/@lunamaya)

Jauh sebelum Anang Hermansyah, Luna Maya sudah terjun ke dunia NFT yang menjanjikan ini. Pada Juni 2021, aktris sekaligus model cantik kenamaan Indonesia itu digandeng kreator NFT asal Jepang, Tokau.

Luna Maya dan Tokau meluncurkan karya digital dalam jumlah terbatas hanya 10 item saja. Aset NFT tersebut kemudian diperdagangkan lewat salah satu platform NFT populer, Bakery Swap.

Aset NFT Luna Maya juga tersedia di platform NFT lainnya seperti Binance. Salah satu karya NFT buatan Tokau yang berjudul "Luna Maya 'Queen of the Moon'" dibanderol mulai dari 5 Binance Coin (BNB) atau sekitar Rp34 juta, lho.

5. Denny Januar Ali

Denny Januar Ali
Denny Januar Ali

Denny Januar Ali dikenal sebagai artis, pengusaha dan penulis buku kenamaan Tanah Air. Pria yang lebih dikenal dengan nama Denny JA itu juga menjual lukisan tentang dirinya dalam bentuk aset NFT.

Baca Juga: 5 Bisnis Artis yang Bangkrut dan Tutup, Dulu Sempat Jadi Tren

Denny JA menjual "A Portrait of Denny JA - 40 Years in the World of Ideas" pada 16 April 2021 lalu. Lukisan yang menyerupai wajah Denny ini dirancang berdasarkan 102 sampul buku yang ditulisnya selama 40 tahun berkarya. Pelukis aslinya adalah Galam Zulkifli.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI