Profil Taylor Hawkins, Drummer Foo Fighter yang Meninggal Dunia Jelang Manggung

Farah Nabilla Suara.Com
Sabtu, 26 Maret 2022 | 15:37 WIB
Profil Taylor Hawkins, Drummer Foo Fighter yang Meninggal Dunia Jelang Manggung
Taylor Hawkins [Instagram/@taylorhawkinsofficial]

Drummer grup rock Foo Fighters, Taylor Hawkins, dikabarkan meninggal dunia di usianya yang ke-50 tahun. Tidak ada keterangan pasti terkait dengan penyebab kematiannya, tetapi diketahui Hawkins meninggal saat tengah mempersiapkan penampilannya di Bogota, Colombia pada Jumat malam.

Ia juga akan tampil bersama Foo Fighters di Festival Lollapalooza Brazil (27/3/2022) dan Grammy Awards pada 3 April mendatang.

Hawkins sendiri merupakan seorang elemen kunci dari suara dan citra grup Foo Fighters. Dari kepergiannya tersebut, ia meninggalkan seorang istri bernama Alison dan tiga orang anak.

Taylor Hawkins [Instagram]
Taylor Hawkins [Instagram]

Dulunya Hawkins sempat menjadi drummer Alanis Morissette pada tahun 1995 hingga 1997, sebelum akhirnya bergabung dengan grup rock Foo Fighters. 

Profil Taylor Hawkins Foo Fighter

Semasa hidupnya, Hawkins dikenal sebagai seorang drummer yang imajinatif dan rock-solid. Dalam grupnya, ia berperan sebagai seorang pemain drum yang tanpa pamrih berada di belakang vokalis gitaris Foo Fighters Dave Grohl, salah satu drummer terhebat dalam sejarah rock. 

Drummer Foo Fighters Taylor Hawkins meninggal dunia. [ANTARA]
Drummer Foo Fighters Taylor Hawkins meninggal dunia. [ANTARA]

Diketahui, Hawkins juga merupakan seorang penyanyi yang handal dan kerap kali mengisi suara selam konser. Selain itu, ia juga sering menggarap versi cover seperti misalnya pada kolaborasi di tahun 2008 dengan Led Zeppelin Jimmy Page dan John Paul Jones. 

Hawkins lahir dengan nama Oliver Taylor Hawkins di Fort Worth, Texas, pada tahun 1972 keluarga Hawkins pindah ke Laguna Beach, California saat ia masih berusia empat tahun dan dibesarkan di sana. Saat remaja, Hawkins memang sudah banyak berkecimpung dalam industri musik, saat remaja ia sudah bermain dengan beberapa band dan menjadi drummer penyanyi rock Sass Jordan, kemudian bergabung dengan Morissette dalam tur album “Jagged Little Pill” pada tahun 1995, dan keluar dari Morissette pada Maret 1997.

Taylor Hawkins [Instagram]
Taylor Hawkins [Instagram]

Di grup band Foo Fighters, Hawkins telah bergabung dalam delapan album studio. Album terbarunya adalah “Medicine at Midnight” yang dinominasikan Grammy pada tahun 2021. Semasa hidupnya, ia juga tergabung dalam ratusan konser yang diselenggarakan oleh Foo Fighters dan proyek sampingan lain yang dipimpin oleh Grohl. Dimana salah satu proyek terkenalnya adalah aksi parodi sebagai bentuk penghormatan kepada grup musik Bee Gees.

Baca Juga: Taylor Hawkins Meninggal saat Foo Fighters Gelar Tur Konser di Amerika Selatan

Pada tahun 2011, Hawkins menderita overdosis heroin dan sempat menjalani koma selama dua minggu, meskipun ia menganggapnya hanya sebagai kecelakaan saja, bukan sebuah kondisi kecanduan.

Foo Fighters at the 2009 Musicares Person of the Year Gala. Los Angeles Convention Center, Los Angeles, CA. 02-06-09
Foo Fighters at the 2009 Musicares Person of the Year Gala. Los Angeles Convention Center, Los Angeles, CA. 02-06-09

Perjalanan karir yang begitu panjang, diketahui pada tahun 2006, Hawkins merilis LP Self-titled dengan proyek sampingnya, Taylor Hawkins dan Coattail Riders. Selain itu, diketahui ia juga sempat bekerja dengan Coheed dan Cambria, gitaris Guns N’ Roses Slash, album solo pertama mantan bassist Jane’s Addiction Eric Avery, proyek sampingan rekan satu band Foo Fighters Chris Shiflett, Jackson United, dan album solo gitaris Queen Brian May pada tahun 1998 berjudul “Another World”. 

Taylor Hawkins ditemukan tewas di sebuah kamar hotel di Bogota, Kolombia, di mana pada saat itu, Band Foo Fighters hendak bermain di sebuah festival. Penampilan mereka pun dibatalkan karena adanya tragedi tersebut. 

Kontributor : Syifa Khoerunnisa

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI