Vina Panduwinata Nangis Sesenggukan Ungkap Firasat Sebelum Ibunya Meninggal

Rabu, 25 Mei 2022 | 17:51 WIB
Vina Panduwinata Nangis Sesenggukan Ungkap Firasat Sebelum Ibunya Meninggal
Vina Panduwinata di rumah duka kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan pada Rabu (25/5/2022) [Suara.com/Rena Pangesti]

Suara.com - Penyanyi Vina Panduwinata tak kuasa menahan tangis saat bercerita soal kepergian sang ibu, Haji Albertine Panduwinata.

Sebelum ibunya tutup usia, Vina Panduwinata rupanya telah memiliki firasat. Bahkan perasaan ini muncul sejak dua minggu yang lalu.

"Perkembangan tubuhnya sudah mulai mengecil. Punya feeling juga kayak bapak (yang sudah lebih dulu meninggal dunia)," kata Vina Panduwinata sambil terisak di rumah duka, Lebak Bulus, Jakarta Selatan pada Rabu (25/5/2022).

Sang Kakak yang mendengar ucapan Vina Panduwinata waktu itu syok. Tapi bagi Vina, perkataannya mendadak saja terlontar.

"Ternyata memang benar gitu, mami itu berdoa jangan sampai tersiksa lama kalau sakit," kata Vina Panduwinata.

Benar saja, tak lama perkataan itu terucap. Sang ibu meninggal dunia pada Rabu (25/5/2022) di Rumah Sakit Puri Cinere, Depok.

"Aku terima kasih sama Tuhan, mami dipermudah, dipercepat," ujar Vina Panduwinata.

Tapi ia tidak bisa memungkiri, sulit melepas kepergian sang ibu, orang yang disayanginya.

"Tapi ternyata, nggak gampang melepaskannya. Rasanya masih sakit," ucap penyanyi yang akrab disapa Mama Ina ini sesenggukan.

Baca Juga: Kronologi Meninggalnya Ibunda Vina Panduwinata, Dibawa ke RS Sejak 4 Hari Lalu

Masih dengan kondisi menangis, Vina Panduwinata berdoa untuk sang ibu.

"Doain ya, mudah-mudahan mami mendapatkan tempat terbaik di sisi Allah," kata Vina Panduwinata.

Jenazah ibu Vina Panduwinata sudah diantar keluarga menuju peristirahatan terakhir. Ia dimakamkan di makam keluarga di Batu Tapak Bogor, Jawa Barat.

Almarhumah wafat di Rumah Sakit Puri Cinere, Depok pada Rabu (25/5/2022).

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI