Isu Cerai, Tyson Lynch Keceplosan Ungkap Alasan LDR dengan Melaney Ricardo

Kamis, 02 Juni 2022 | 11:10 WIB
Isu Cerai, Tyson Lynch Keceplosan Ungkap Alasan LDR dengan Melaney Ricardo
Melaney Ricardo bersama suami, Tyson Lynch. [Instagram]

Suara.com - Rumah tangga Melaney Ricardo dan Tyson Lynch dikabarkan retak. Rumor ini seakan didukung dengan kepergian si bule ke tanah kelahirannya, Australia.

Melaney Ricardo tidak menepis adanya masalah. Sebab dalam berumah tangga, cekcok menjadi hal yang wajar.

Melaney Ricardo bersama Tyson Lynch dan ibu mertuanya. [Instagram]
Melaney Ricardo bersama Tyson Lynch dan ibu mertuanya. [Instagram]

Tapi pada akhirnya Melaney Ricardo bersyukur. Rumah tangganya bisa bertahan hingga belasan tahun.

"Perkawinan mah sampai selesai selalu ada pembelajaran. Apalagi kami ini kan berbeda budaya, 12 tahun aja sudah Puji Tuhan Alhamdulillah lho," ujar Melaney Ricardo di acara Rumpi, Rabu (1/6/2022).

Saat Melaney Ricardo cukup diplomatis menjawab tudingan miring soal rumah tangganya, Tyson Lynch malah keceplosan membahas LDR.

Melaney Ricardo (YouTube/TS Media)
Melaney Ricardo (YouTube/TS Media)

"LDR, memang Melaney ingin ruang untuk dirinya sendiri, keluarga," kata Tyson Lynch.

Tapi hal itu tidak berlaku pada dirinya. Ketimbang harus berkomunikasi melalui WhatsApp maupun video call, bapak dua anak ini lebih suka bertemu.

"Ya, lebih bagus bersama. Itu (komunikasi secara LDR) baik untuk dia (Melaney)," ujar Tyson Lynch.

Melaney Ricardo bersama suami, Tyson Lynch. [Instagram]
Melaney Ricardo bersama suami, Tyson Lynch. [Instagram]

Feni Rose yang mendengar curhat Tyson Lynch menimpali, "Jadi kata Tyson itu permintaan elu Mel."

Baca Juga: Aspri Cantik Diajak Hotman Paris ke Bali, Melaney Ricardo Kepo soal Kamar Menginap

"Kan terbongkar akhirnya," timpal Melaney Ricardo sembari tertawa.

Tapi Tyson Lynch juga menjelaskan, alasannya ke Australia karena masalah keluarga. Orangtuanya membutuhkan kehadiran dirinya, sehingga ia harus meninggalkan sementara istri dan anak-anak.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI