Suara.com - Hubungan cinta Rachel Vennya dan Salim Nauderer memang telah berakhir. Kabarnya, model blasteran itu diduga berselingkuh dari sang selebgram.
Isu ini juga menjadi rasa penasaran Erika Carlina, sahabat Rachel Vennya. Ia yang mengajak ibu dua anak ini minum alkohol, langsung bertanya.
![Rachel Vennya [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/05/21/23038-rachel-vennya.jpg)
"Elu putus kenapa? Gara-gara berita dia selingkuh?" tanya Erika Carlina di kanal YouTube nya, 18 Juni 2022.
Rachel Vennya awalnya tak menjawab secara gamblang. Tapi seolah memberikan sinyal mengiyakan lewat kalimat yang disampaikan ke Erika Carlina.
"Sumpah ya, gue nggak pernah (punya hubungan) sama cowok yang tidak baik. Semuanya baik, tapi kesalahannya sama semua," kata Rachel Vennya.

"Oh selingkuh semua," timpal Erika Carlina memberikan kesimpulan.
Sambil terkekeh, Rachel Vennya tak mengiyakan kesimpulan Erika Carlina.
"Nggak gitu," ucapnya singkat.
Di bawah pengaruh alkohol, Rachel Vennya kembali mengungkit masalahnya dengan Salim Nauderer.
Baca Juga: Donny Suhendra Meninggal Dunia, Razman Arif Nasution Ngamuk Diadang Masuk ke Kopi Johny
"Tapi ya, kesalahannya memang selalu itu," ucapnya