Lagi Wajib Militer, Kang Tae Oh Ditunjuk Jadi Instruktur Latihan

Kang Tae Oh baru sebulan menjalani wajib militer.
Suara.com - Aktor asal Korea Selatan, Kang Tae Oh membawa kabar gembira. Bagaimana tidak, bintang Extraordinary Attorney Woo itu ditunjuk sebagai instruktur latihan.
Kini, Kang Tae Oh memang sedang menjalani wajib militer sebagai tentara.
"Memang benar Kang Tae Oh terpilih sebagai instruktur latihan," kata Man of Creation selaku pihak agensi Kang Tae Oh sebagaimana melansir Soompi pada Jumat (28/10/2022).
Seiring dengan pengumuman ini, para netizen segera memberikan reaksinya. Mereka berbondong-bondong menyemangati Kang Tae Oh.
![Foto Kang Tae Oh [Instagram/kto940620]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/08/04/67912-foto-kang-tae-oh-instagramkto940620.jpg)
"Semangat. Tetap aman dan sehat," tulis salah satu netize.
"OMG, aku merindukannya. Dia akan sangat baik sebagai instruktur latihan," imbuh netizen lainnya.
"Selamat instruktur latihan tentara Kang Tae Oh," tambah lainnya.
"Lelakiku sangat hot dengan seragam tentara," sambung netizen lainnya.
Sebelumnya Kang Tae Oh juga sempat ditunjuk sebagai komandan kompi ketika menjalani pelatihan militer dasar.
Baca Juga: Ibunda Isyaratkan Perceraian Irish Bella Usai Ammar Zoni Berulah, Begini Katanya
Kang Tae Oh sendiri baru masuk wajib militer pada 20 September 2022. Jika tidak ada halangan, dia akan selesai wajib militer pada Maret 2024.