Keyla Evelyne Yasir Sebut Anaknya yang Jadi Korban KDRT Indrajana Sofiandi Sering Menangis: Mami, Aku Sakit

Risna Halidi Suara.Com
Selasa, 27 Desember 2022 | 11:42 WIB
Keyla Evelyne Yasir Sebut Anaknya yang Jadi Korban KDRT Indrajana Sofiandi Sering Menangis: Mami, Aku Sakit
Eks petinggi OVO dan Lazada, Rajen Indrajana Sofiandi melakukan kekerasan terhadap anaknya sendiri. [Instagram]

Suara.com - Keyla Evelyne Yasir menceritakan lebih lanjut mengenai kekerasan dalam rumah tangga atau KDRT yang ia dan anak-anaknya alami.

Kata Keyla, sang suami yaitu Indrajana Sofiandi bukan pertama kali ini melakukan kekerasan melainkan sejak dulu.

Hadir dalam acara Rumpi Trans TV, Keyla menyebut bagaimana anakanya Kelvin yang masih 12 tahun, terpaksa menjadi dewasa karena keadaan.

"Kelvin dewasa karena keadaan. Saya tidak memiliki akses ke HP dia ya, password (media sosial)," kata Keyla, ditulis Suara.com Selasa, 27 Desember 2022.

Pernyataan Keyla sendiri merujuk pada status Kelvin sang putra mengenai kekerasan yang ia dan ibunya alami selama ini.

"Dia (Kelvin) selalu menangis pada saya, mami aku sakit," cerita Keyla kepada host Rumpi, Feni Rose, di mana keduanya tak kuasa menahan tangis.

Sebelumnya, kasus dugaan KDRT terhadap anak di bawah umur yang menyeret eks petinggi OVO, Indrajana Sofiandi, masih berjalan.

Beberapa waktu lalu, Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi mengatakan bahwa menurut hasil penyelidikan, peristiwa kekerasan terjadi karena terlapor kesal.

Mantan istri Indrajana Sofiandi, Keyla Evelyne Yasir mendatangi Polres Metro Jakarta Selatan, Kamis (22/12/2022) dalam kasus kekerasan terhadap putranya yang dilakukan mantan suami, Indrajana Sofiandi. [Adiyoga Priyambodo/Suara.com]
Mantan istri Indrajana Sofiandi, Keyla Evelyne Yasir mendatangi Polres Metro Jakarta Selatan, Kamis (22/12/2022) dalam kasus kekerasan terhadap putranya yang dilakukan mantan suami, Indrajana Sofiandi. [Adiyoga Priyambodo/Suara.com]

"Berdasar hasil penyelidikan, peristiwa terjadi karena terlapor kesal setelah mendapat laporan bahwa salah satu anaknya tidak melakukan kegiatan belajar saat sekolah dari rumah. Katanya malah bermain game," ujar Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi, Kamis (22/12) lalu.

Baca Juga: Indrajana Sofiandi Mantan Petinggi OVO Pernah Ditahan, Keyla Evelyne Yasir Tetap Tak akan Mundur

Selain dengan tangan kosong, Indrajana Sofiandi juga diduga melakukan penganiayaan ke anak memakai benda keras.

"Diantaranya pakai gagang sapu," kata kuasa hukum Keyla Evelyne Yasir, M. Syafri Noer.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI