Fajar Sadboy Curiga Diajak Mantan Balikan Saat Sudah Terkenal: Saya Tidak Ada Rasa Lagi Sama Dia

SumarniYuliani Suara.Com
Kamis, 29 Desember 2022 | 10:07 WIB
Fajar Sadboy Curiga Diajak Mantan Balikan Saat Sudah Terkenal: Saya Tidak Ada Rasa Lagi Sama Dia
Fakta dan Profil Fajar Sad Boy (YouTube/Denny Cagur TV)

Suara.com - Fajar Labatjo alias Fajar Sadboy mencurahkan perasaannya kepada Denny Cagur. Salah satunya, ketika dirinya diajak balikan oleh mantan pacarnya.

Remaja yang viral di TikTok itu mengaku ditawari balikan oleh sang mantan. Namun, tawaran itu ditolaknya.

"Iya saya dikasih kesempatan padahal saya tidak ada rasa lagi sama dia," kata Fajar Sadboy, dikutip dari YouTube Denny Cagur yang diunggah beberapa waktu lalu.

"Dibilang 'Fajar gue mau kasih kesempatan lu' padahal gue udah nggak respons dia, nggak ada sama sekali. Ngajak balikan," imbuhnya.

Remaja asal Gorontalo itu juga sempat ditanya Denny Cagur apakah masih mencintai mantan kekasihnya itu atau tidak. Dia mengakui masih cinta tapi sulit untuk membuka hati lagi.

Profil dan Fakta Fajar Sad Boy (YouTube Denny Cagur TV)
Profil dan Fakta Fajar Sad Boy (YouTube Denny Cagur TV)

“Saya cinta, tetapi mau ulang lembaran baru sangat sulit. Mendingan sudah selesai,” ungkap remaja kelahiran 2007 ini.

Sambil menangis, Fajar Sadboy menuturkan dirinya seharusnya diajak balikan sebelum terkenal seperti sekarang.

Sebab, keinginan mantannya balikan saat ini terkesan tidak tulus.

“Kalau dia memang benar-benar tulus mencintai saya, sebelum (saya) di TV, dia udah minta balikan,” kata Fajar Sadboy kembali menangis.

Baca Juga: 7 Sosok ABG Mendadak Viral Tahun 2022, Ada yang Mau Bunuh Diri Setelah Putus Cinta

Oleh sebab itu, dia menganggap wanita hanya melihat saat lelakinya sudah mendapatkan kesuksesan. Amat kecewa dengan sang mantan, ia memilih mencintai perempuan lain saja.

“Wanita hanya bisa melihat cowoknya saat sukses, tetapi tidak pernah menemani dari nol. Dari baiknya dia, saya udah curiga," pungkasnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI