Terkenal dari TikTok, Didi Roa Bangga Bintangi Film Uti Deng Keke

Ferry Noviandi Suara.Com
Rabu, 18 Januari 2023 | 02:46 WIB
Terkenal dari TikTok, Didi Roa Bangga Bintangi Film Uti Deng Keke
Didi Roa dan Yuni Shara. [Instagram]

Suara.com - Konten-konten Didi Roa di TikTok maupun Instagram cukup mencuri perhatian. Sampai-sampai, pemilik nama asli Frederik Lumalente ini mendapat kesempatan untuk membintangi film layar lebar berjudul Uti Deng Keke.

"Enggak nyangka aja, berkat iseng-iseng membuat konten TikTok dan disaksikan dua juta orang, membuat saya ditawari main film Uti Deng Keke," ujar Didi Roa, saat dihubungi melalui sambungan telepon, baru-baru ini.

Poster film Uti deng Keke. [Instagram]
Poster film Uti deng Keke. [Instagram]

Dalam film garapan sutradara Linur ini, Didi Roa memerankan tokoh seorang sumai yang memiliki anak remaja. Padahal, Didi sendiri hingga kini belum menikah.

"Ini tantangannya, saya banyak belajar dari teman yang sudah berkeluarga bagaimana menjadi seorang suami dan bapak," kata Didi Roa, yang juga dikenal sebagai seorang MC.

Didi Roa pun berharap fil Uti Deng Keke meraih sukses dan ditonton banyak orang. Karena dengan begitu, lelaki yang hobi memasak ini juga jadi ikut terkenal.

Didi Roa dan Niluh Djelantik. [Instagram]
Didi Roa dan Niluh Djelantik. [Instagram]

"Saya pengin sukses seperti Mongol Stres. Kalau saya sukses menjadi bintang film, hasilnya untuk membiayai pendidikan enam keponakan saya yang banyak membutuhkan biaya," tutur Didi Roa.

Soal enam keponakan ini juga yang rupanya membuat Didi Roa hingga kini belum menikah.

"Buat saya, bisa menyekolahkan keponakan dan keponakan pada sukses, kepuasan tersendiri. Makanya sampai enggak mikirin untuk diri sendiri," ucap Didi Roa.

Baca Juga: Betema Toleransi, Fannita Jacklin Mengaku Cukup Terbebani Bintangi Film Uti Deng Keke

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI