Jalani Operasi Semalam, Begini Kondisi Amy Qanita Ibu Raffi Ahmad

Sumarni Suara.Com
Kamis, 16 Februari 2023 | 09:34 WIB
Jalani Operasi Semalam, Begini Kondisi Amy Qanita Ibu Raffi Ahmad
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina bersama Amy Qanita. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Operasi ibu Raffi Ahmad, Amy Qanita yang berlangsung pada Rabu (15/2/2023) malam berjalan dengan lancar.

Hal ini terungkap dalam postingan Instagram Story Nisya Ahmad, adik Raffi Ahmad pada Kamis (16/2/2023) dini hari.

Unggahan Nisya Ahmad [Instagram/@nissyaa]
Unggahan Nisya Ahmad [Instagram/@nissyaa]

Di situ, Nisya Ahmad mengunggah ulang postingan @natashanadiaa ketika berada di rumah sakit.

Dalam video berdurasi singkat itu tampak Nisya Ahmad, Nagita Slavina hingga Merry masih berada di rumah sakit sampai pukul 00.20 WIB.

Mereka tampak lega sekaligus semringah mengingat operasi yang dijalani Mama Amy sapaannya berjalan dengan lancar tanpa hambatan.

Semua itu diperkuat dengan caption yang ditulis oleh @natashanadiaa.

"Alhamdulillah tante Amy operasinya lancar," tulisnya sebagai keterangan video.

Seperti diketahui, Raffi Ahmad dan adik-adiknya mendadak memohon doa di postingan Instagram masing-masing kemarin malam. Saat itu, mereka berharap operasi Amy Qanita berjalan dengan lancar.

Meskipun tidak menjelaskan sakit yang diidap Amy Qanita, para netizen dan rekan artis berbondong-bondong memberikan doanya.

Baca Juga: Nagita Slavina Bagi-bagi iPhone Sekardus Buat Semua ART, Netizen Iri : Udah Kayak Bagi Mie, Grosiran

"Bismillah lancar operasinya tante (emoji berdoa)," komentar Juragan99.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI