Nia Ramadhani ke Lampung Hadiri Groundbreaking Masjid Raya Keluarga Bakrie, Gaya Hijabnya Disorot

Risna Halidi Suara.Com
Rabu, 22 Februari 2023 | 14:57 WIB
Nia Ramadhani ke Lampung Hadiri Groundbreaking Masjid Raya Keluarga Bakrie, Gaya Hijabnya Disorot
Tampilan Nia Ramadhani di Lampung (Instagram Nia Ramadhani)

Suara.com - Aktris cantik yang juga mantu salah satu orang terkaya di Indonesia, Nia Ramadhani, baru saja datang ke kampung asal orangtua suaminya di Lampung.

Nia bersama sang ayah mertua Aburizal Bakrie, datang ke Lampung guna melakukan groundbreaking Masjid Raya Al-Bakrie di sana.

"Alhamdulillah groundbreaking Masjid Raya Al-Bakrie kemarin di Lampung berjalan lancar. Ga sabar mau datang lagi nanti pas wilayah Masjid sudah berdiri, dan mau melangsungkan shalat bersama temen temen di Lampung," tulis ibu tiga anak itu di akun Instagram pribadinya.

Dalam video yang ia bagikan, istri Ardi Bakrie itu terlihat cantik mengenakan baju putih yang senada dengan tudung berbahan lace.

Nia juga membiarkan rambutnya digerai sambil menenteng tas Christian Dior Diorever warna putih yang dibanderol lebih dari Rp25 juta.

Tampilan Nia Ramadhani di Lampung (Instagram Nia Ramadhani)
Tampilan Nia Ramadhani di Lampung (Instagram Nia Ramadhani)

Publik pun menyoroti penampilan Nia saat datang ke Lampung. Banyak yang menyebutnya cantik, namun tak sedikit juga yang mengaku risih.

"Cantik banget Kak Nia," tulis salah satu warganet.

"Sehat selalu Ka Nia salut perubahan yang sangat dratis kak... Bekal buat keluarga di akhirat nanti. Sukses selalu buat Kak Nia dan suami," tulis lainnya.

"Padahal ke mesjid lo buk Nia apa salahnya pakai hijab dengan benar, sekali doang kok," komentar publik yang lain.

Baca Juga: Sempat Taklukan Hati Nia Ramadhani, Ini 4 Daftar Kekayaan Penyanyi Ressa Herlambang Sebelum Miskin

"Yang bener aja pake kerudungnya," tulis warganet berbeda.

"Semoga Nia dibukakan pintu hati untuk berhijab sempurna Amin YRA," doa salah satu warganet.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI