Sambangi Komnas Perempuan, Istri Rizal Djibran Meminta Perlindungan dan Berharap Suami Dapat Sanksi Maksimal

Rabu, 01 Maret 2023 | 22:04 WIB
Sambangi Komnas Perempuan, Istri Rizal Djibran Meminta Perlindungan dan Berharap Suami Dapat Sanksi Maksimal
Istri Rizal Djibran, Maesarah Nurzaka Sarah. [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]

Suara.com - Istri Rizal Djibran Maesarah Nurzaka alias Sarah, menyambangi Komnas Perempuan, Menteng, Jakarta Pusat. Kedatangan Sarah bermaksud untuk meminta perlindungan atas dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) dan kekerasan seksual yang dialaminya dari sang suami.

"Jadi, hari ini saya mendampingi Sarah untuk mendatangi Komnas Perempuan, di mana tujuan kami ini untuk mendapatkan dukungan, support dari Komnas Perempuan," kata kuasa hukum Sarah, Tris Haryanto, dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Rabu (1/3/2023).

Sarah berharap, kasus yang dialaminya tak menimpa perempuan lain. Ia juga mengimbau agar korban berani bersuara.

"Kedatangan saya ke Komnas Perempuan ini biar kejadian yang seperti saya alami enggak terjadi ke perempuan-perempuan lain. Bila ada kejadian seperti yang saya alami, minta bantuanlah sama pihak yang berwenang," ujar perempuan berhijab ini.

Sarah juga menyebut sampai detik ini tak ada komunikasi dari pihak Rizal Djibran kepadanya. Sebabnya, ia ingin sang suami mendapat hukuman yang setimpal atas perbuatannya.

Fakta Dugaan KDRT Rizal Djibran (Instagram/@rizaldjibran_)
Fakta Dugaan KDRT Rizal Djibran (Instagram/@rizaldjibran_)

"Intinya saat ini Sarah berharap permasalahan ini tetap on the track ya, inginnya Sarah ini RD mendapatkan sanksi yang setimpal. Harapan kami harap dimaksimalkan," ujar Tris yang disambut anggukan Sarah.

Sebelumnya, Sarah melaporkan Rizal Djibran atas kasus dugaan KDRT dan penyimpangan seksual ke Polda Metro Jaya pada 13 Februari 2023.

Sarah mengaku mengalami KDRT setelah satu bulan menikah dengan Rizal Djibran. Sebagai informasi,  Sarah menikah dengan Rizal Djibran di Surabaya pada 22 Februari 2022. 

Baca Juga: Lama Bungkam, Rizal Djibran Akhirnya Bereaksi Usai Dilaporkan Istri ke Polisi Atas Kasus KDRT dan Kekerasan Seksual

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI