Mirriam Eka dan Julian Jacob Umumkan Hamil Anak Pertama, Warganet Nyinyir: Perasaan Baru Nikah

Kamis, 09 Maret 2023 | 14:04 WIB
Mirriam Eka dan Julian Jacob Umumkan Hamil Anak Pertama, Warganet Nyinyir: Perasaan Baru Nikah
Potret Julian Jacob bersama Mirriam Eka (Instagram/@julianjcs)

Suara.com - Kabar bahagia datang dari pasangan Julian Jacob dan Mirriam Eka. Pasangan suami istri itu mengumumkan kehamilan anak pertama mereka melalui Instagram pribadinya.

Melalui unggahan Instagramnya, Mirriam Eka membagikan momen saat ia memberi surprise ke sang suami. Awalnya, Mirriam mencoba mengecek kehamilan memakai test pack di kamar mandi.

Saat melihat hasilnya, ia justru takjub sendiri. Wanita berusia 26 tahun itu tak bisa berkata-kata menyaksikan hasil test pack di tangannya menunjukkan tanda kehamilan.

"Demi apa.. Hah.. OMG OMG. Sumpah aku lemes," ujar Mirriam sambil menunjukkan ekspresi kaget melihat testpack positif, dikutip dari Instagramnya, Kamis (9/3/2023).

Mirriam kemudian berniat memberi kejutan ke Julian. Ia lantas memasukkan hasil test pack itu ke dalam pouch dan berpura-pura baru membelinya dan meminta sang suami untuk mereviewnya.

Julian yang tadinya hanya bermain ponsel, langsung mengalihkan perhatiannya ke pouch tersebut. Lalu, saat membuka pouchnya, ia terkejut melihat hasil testpack dan teriak bahagia.

"Aaaa ada Julian junior... asyik," ujar Julian Jacob girang.

Unggahan tersebut langsung ramai komentar warganet. Tak sedikit yang nyinyir karena menilai Julian dan Mirriam baru menikah Januari lalu.

"Perasaan baru nikah kemarin," ujar @aaa***.

Baca Juga: Terbongkar! Mirriam Eka Kaget Lihat Tabiat Julian Jacob Saat Malam: Bayangin Aku Lagi Tidur Enak-Enak, Tiba-Tiba Dia...

"Liat aja ntar paling 4 atau 5 bulan dah lahiran, Ntar sok-sokan kalau anaknya prematur, padahal mah jadi duluan baru nikah," imbuh @zal***.

"Yang komen "padahal baru kemaren-padahal baru kemaren" kalau laki sama ceweknya subur ya mau 2-3 minggu juga bisa aja..hadehh otak negatif susah emang. Btw congrats buat ka Eka sama Ko Juli," imbuh @bai***.

Sebagai informasi, Julian Jacob dengan Mirriam Eka menikah pada 26 Januari 2023 lalu. Momen pertunangan mereka sebelumnya sempat menghebohkan publik lantaran Mirriam dulunya diketahui sebagai sahabat Brisia Jodie, mantan kekasih Julian Jacob.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI