Suara.com - Film yang meraih banyak simpati, Before I Fall kembali bakal diputar di Bioskop Trans TV, Rabu (31/5/2023).
Film yang diadaptasi dari novel dengan judul yang sama karya Lauren Oliver berhasil menarik simpati para penontonnya setelah dirilis pada tahun 2017.
Before I Fall sendiri berkisah tentang gadis bernama Samantha Kingston yang terjebak pada suatu dimensi waktu dan terus mengulang-ulang kejadian di hari itu.
Penasaran seperti apa kisahya? Berikut ulasannya.

Samantha Kingston adalah seorang gadis yang hidupnya dianggap sempurna karena memiliki keluarga bahagia. Kehidupan sosialnya juga baik karena ia anggota geng populer di sekolah dengan teman-teman yang setia. Ia juga sudah punya pacar yaitu Rob Cokran.
Hidup sempurna Samantha berubah ketika setelah ia mengalami kecelakaan mobil fatal usai pulang dari sebuah pesta. Sam awalnya menerima undangan dari Kent McFuller mantan teman sekolahnya yang sudah lama menyukainya. Meski sebenarnya tidak tertarik pada pesta tersebut, tapi Samantha datang bersama gengnya. Tapi pesta tersebut jadi kacau saat teman Sam, Lindsay menghadang gadis bernama Juliet Sykes. Juliet sendiri gadis pendiam yang memiliki rumor aneh di sekitarnya. Juliet pun dipermalukan karena pertengkarannya dengan Lindsay hingga memutuskan pergi sambil berurai air mata.
Ketika hendak pulang dari pesta, mobil yang ditumpangi Sam dan teman-temannya menabrak sesuatu. Sam dan semua temannya tewas dalam kecelakaan fatal itu. Adegan beralih ketika Sam bangun pada 12 Februari tepat sebelum kecelakaan terjadi. Sam yang awalnya mengira kejadian yang dialaminya mimpi buruk akhirnya sadar jika dirinya terjebak dalam waktu.
Ia terus mengulang kejadian sebelum kecelakaan terjadi. Sam mulai belajar untuk memikirkan pilihan dan tindakannya ternyata mempengaruhi orang-orang di sekitarnya. Ia mulai mencari tahu hubungan Juliet dan Lindsay dan hubungannya dengan teman-temannya yang lain.
Baca Juga: Rich Brian Debut Akting di Film Jamoyaja, Akan Ditayangkan Perdana Pada 2023
2. Cast Before I Fall