
Memiliki anak yang sudah dewasa menjadi tantangan tersendiri bagi Wulan Guritno. Ia menyebut jika dirinya tegas dan bukannya galak pada anaknya. Teman-temannya pun tahu akan hal itu. Meski begitu Wulan sekali lagi menolak untuk disebut galak, melainkan tegas. Ia juga tidak mendikte Shalom Razade yang sudah dewasa tapi hanya membatasi pergaulan malam sang putri.
4. Gary Iskak

Putra Gary Iskak dan Richa Novisha, Muhammad Adilla Rafisya Iskak pernah menyebut jika ayahnya adalah sosok yang galak. Walau begitu Gary Iskak mengaku dirinya memang tegas dan disiplin dalam mendidik anak. Sebab menurutnya penting untuk mengasuh anak sendiri dan menanamkan prinsip sejak kecil.
5. Dian Sastrowardoyo

Memiliki dua orang anak, Dian Sastrowardoyo sempat berencana menjadi ibu galak atau Tiger Mother yang disiplin, ambisius, dan anaknya harus jadi juara. Meski tetap tegas dan disiplin, tapi Dian mengaku masih sering kalah pada polah manja anak-anaknya. Ia tidak bisa terlalu galak seperti yang ia pernah rencanakan.
6. Nikita Mirzani

Perseteruan Nikita Mirzani dan putrinya Laura Meizani membuka hubungan ibu dan anak itu secara gamblang di depan publik. Rupanya Nikita Mirzani adalah ibu yang galak dan tegas pada anak-anaknya.
Hal itu terungkap dari pengakuan Loly yang menyebut ibunya melarangnya keluar bersama pacarnya hingga pernah memukulnya. Namun, Nikita membela diri dengan menyebut jika hal itu dilakukan agar putrinya tidak terjerumus pada pergaulan yang salah.
Itu tadi sederet artis galak dan tegas sama anak dalam pola asuh yang mereka terapkan. Bagaimana menurutmu?
Baca Juga: 9 Artis dan Selebgram Bermasalah dengan Karyawannya, Ada yang Dituding Belum Bayar Gaji dan THR
Kontributor : Safitri Yulikhah