3. On the Verge of Insanity (2021)

On the Verge of Insanity adalah drama perkantoran yang dibintangi oleh Jung Jae Young, Moon So Ri, Lee Sang Yeob, Kim Ga Eun dan lainnya. Drama ini menyoroti soal kehidupan karyawan di Hanmyung Electronics saat posisi mereka terancam karena perusahaan terseret dalam putaran PHK.
Moon So Ri berperan sebagai Dang Ja Young, pemimpin tim SDM yang gila kerja dan bercita-cita menjadi direktur eksekutif. Terlepas dari jalan yang sulit untuk sampai ke posisinya sekarang, dia terus menjalani kehidupan kerja yang penuh gejolak dan harus menanggung keluhan timnya yang tak ada habisnya.
4. Queenmaker (2023)

Queenmaker adalah drama populer Moon So Ri yang tayang di Netflix pada 14 April 2023 lalu. Drama ini bercerita tentang dua wanita yang dulu menjalani kehidupan yang sangat berbeda, tetapi akhirnya bersatu demi dunia yang lebih adil dan jujur.
Kim Hee Ae memerankan Hwang Do Hee, pemimpin Tim Strategi Perusahaan di Grup Eunsung yang nantinya bertindak sebagai manajer umum untuk kamp pemilihan Oh Kyung Sook (Moon So Ri) dalam pemilihan walikota Seoul. Oh Kyung Sook adalah seorang pengacara hak-hak buruh yang pemberani dan tangguh.
5. Race (2023)

Race merupakan drama populer Moon So Ri sekaligus yang terbaru pada tahun 2023 ini. Drama yang tayang di Disney+ juga menggaet Lee Yeon Hee, Hong Jong Hyun, dan Yunho TVXQ sebagai pemeran utama.
Race mengikuti kisah Park Yoon Jo (Lee Yeon Hee), wanita yang tak punya banyak kualifikasi atau koneksi, tetapi memiliki semangat yang tinggi dalam bekerja. Hong Jong Hyun sebagai pegawai andalan bernama Ryu Jae Min, sementara Moon So Ri sebagai Koo Yi Jung, spesialis PR terbaik di industri. Yunho TVXQ juga bergabung jadi CEO muda dan tampan yaitu Seo Dong Hoon.
Baca Juga: 8 Pesona Moon So Ri di Drama Korea Race, Siap Memikat Penonton setelah Queenmaker
Itu dia beberapa drama populer Moon So Ri yang kemarin baru ulang tahun ke-49. Moon So Ri juga dikabarkan bergabung di drama baru You Have Done Well dan diincar untuk membintangi drama Jung Nyeon.