Lady Nayoan Sudah Pulih dari Kecelakaan, Minggu Depan Sudah Mulai Beraktivitas

Minggu, 13 Agustus 2023 | 18:12 WIB
Lady Nayoan Sudah Pulih dari Kecelakaan, Minggu Depan Sudah Mulai Beraktivitas
Potret Lady Nayoan (Instagram/@ladynayoan)

Suara.com - Lady Nayoan mengabarkan kondisi terbaru setelah mengalami kecelakaan bersama sang suami, Rendy Kjaernett, pada Selasa (1/8/2023) dua pekan lalu.

Melalui unggahan Instagram pada Minggu (13/8/2023), Lady Nayoan mengaku kondisi kesehatannya sudah mulai pulih.

Lady Nayoan dan Rendy Kjaernett (Instagram)
Lady Nayoan dan Rendy Kjaernett (Instagram)

"Tepat dua minggu di hari ini, puji Tuhan, Tuhan pulihkan aku, kesehatan kakiku yang cedera, bahuku, otot pinggulku yang cedera perlahan tapi pasti Tuhan sembuhkan," tulis Lady Nayoan.

Namun, perempuan yang pernah diselingkuhi oleh Rendy Kjaernett dengan Syahnaz Sadiqah ini sangat berterima kasih kepada Tuhan yang telah menyelamatkannya.

"Terima kasihku kepada Tuhan Yesus, atas anugerah-Nya aku bisa selamat dari kecelakaan 1 Agustus lalu. Mungkin belum bisa cerita sekarang apa yang aku alami secara pribadi dengan Tuhan. Tapi satu hal yang bisa aku share sama teman-teman," ujar Lady Nayoan.

Selain itu, Lady Nayoan juga berterima kasih kepada semua orang yang sudah mendoakan kesembuhannya.

"Terima kasih buat semua teman-teman online, teman-temanku, saudara, keluarga, semua klien yang mendoakan dan sangat mengerti dengan kondisi pemulihan ku," tutur Lady Nayoan.

Lady Nayoan mengabarkan bahwa mulai minggu depan ia sudah bisa beraktivitas meski masih menggunakan kursi roda.

"Minggu ini jadi minggu terakhir istirahat dan minggu depan aku sudah bisa aktivitas lagi, walaupun masih belajar dengan bantuan kursi roda," imbuhnya.

Baca Juga: Beda Prinsip dengan Rachel Vennya, Okin Ogah Kenalkan Pacar ke Anak

Unggahan Lady Nayoan ini membuat warganet, termasuk dr  Richard Lee dan Inara Rusli, turut bersyukur dengan pulihnya Lady Nayoan.

"Tuhan Yesus pasti mencintaimu. Mukjizat itu nyata. Lekas pulih ya Lady," kata dr Richard Lee mendoakan.

"Aamiin. lekas pulih dan normal kembali. Enggak sabar buat ketemu kamu," komentar Inara Rusli.

"Walaupun saya belum kenal dengan mbak @ladynayoan terharu dengan yang terjadi. Tetap semangat wanita tangguh," kata @dinayu***.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI