Asnawi diketahui juga kembali ke Indonesia untuk mengikuti training center dalam menghadapi FIFA Matchday melawan Turkmenistan di Gelora Bung Tomo, Surabaya pada Jumat (8/9/2023).
Warganet lantas menduga Fuji akan menghadiri pertandingan antara Timnas Indonesia vs Turkmenistan di Surabaya. Benar saja, berapa kamera warganet menangkap kehadiran Fuji di Gelora Bung Tomo.
Sedangkan dalam pertandingan tersebut, Asnawi ditunjuk sebagai pemain utama. Kehadiran Fuji yang diduga ingin mendukung Asnawi pun semakin memperkuat dugaan kedekatan keduanya.
Makan malam dan belanja bersama
Kebersamaan Fuji dan Asnawi kembali tertangkap kamera saat keduanya makan malam dan belanja bersama di salah satu mall di Surabaya pada Sabtu (9/9/2023) malam.
Video keduanya sedang menikmati dinner di salah satu restoran pun viral di media sosial. Meskipun video kebersamaan keduanya viral, namun hingga kini Fuji dan Asnawi masih bungkam soal kedekatan mereka berdua.
Haji Faisal belum restui hubungan keduanya
Kabar soal hubungan spesial antara Fuji dan Asnawi pun ditanggapi oleh ayah Fuji, Haji Faisal. Meskipun tidak menutup kemungkinan adanya kedekatan antara keduanya, namun Haji Faisal tampaknya belum merestui hubungan keduanya.
Haji Faisal pun mengaku hanya mengetahui Asnawi dari YouTube. Tak hanya itu, kakek dari Gala Sky ini juga membandingkan antara mantan pacar Fuji, Thoriq Halilintar dengan Asnawi.
Baca Juga: Update Ranking FIFA Timnas di Negara ASEAN, Indonesia Melejit Usai Kalahkan Turkmenistan
"Kalau soal (perkenalan) itu saya sih belum dikenalin (ke Asnawi). Anak saya itu (Fuji) selama ini selalu jujur," ujar Haji Faisal dalam salah satu wawancara di YouTube.
"Dulu aja pas dengan Thoriq, begitu dia kenal, langsung ada perkenalan datang ke saya. Jadi kalau menurut saya harusnya gentleman kan. Kalau ini kan berarti menurut saya belum ada kontak, menurut saya sih," ungkap Haji Faisal.
Kontributor : Dea Nabila