Disebut Suka Cari Huru-hara dan Caper Usai Adopsi Anjing, Balasan Azizah Salsha Disorot

Jum'at, 27 Oktober 2023 | 12:16 WIB
Disebut Suka Cari Huru-hara dan Caper Usai Adopsi Anjing, Balasan Azizah Salsha Disorot
Azizah Salsha bersama anak anjing kesayangannya. [Instagram]

Suara.com - Istri pesepak bola Pratama Arhan, Azizah Salsha, baru-baru ini mendapat kritik pedas dari warganet usai mengadopsi seekor anjing kecil.

Menurut warganet, tidak seharusnya seorang muslim memelihara anjing. Kecuali anjing tersebut dijadikan hewan penjaga atau sebagai anjing pelacak.

Azizah Salsha membela diri usai dikritik warganet (Instagram)
Azizah Salsha membela diri usai dikritik warganet (Instagram)

Ada pula yang mengkritik bahwa Azizah Salsha yang dinilai terus-menerus mencari masalah agar viral.

Sementara warganet yang lain menganggap perempuan dengan panggilan akrab Zize ini sedang mencari perhatian.

"Kenapa harus anjing ya? Kenapa enggak kucing aja? Bukankah kamu dulu sekolah di sekolah Islam Zah? Butuh kekuatan ekstra kayaknya Arhan buat bimbing kamu Zah," kata akun @drd_***

"Kok kalian kaget? Dia aja ditato dan minum alkohol kok, jadi ya sudah lah. Umur segitu harusnya sudah bisa mikir sendiri, sudah punya suami juga," sentil akun @ameliyaaay_ dalam komentar unggahan Azizah Salsha saat memamerkan anjingnya.

Tidak terima dengan segala kritik pedas tersebut, Azizah Salsha membalas dengan sindiran menohok.

"'Caper banget suka mancing huru hara', 'Kenapa sih gak bisa diem aja mancing mulu, caper banget'," cemooh Azizah Salsha di Instagram Story akun keduanya, @acadumpie, pada Kamis (26/10/2023).

Azizah Salsha meminta warganet untuk diam dan tidak perlu mengomentari pilihannya dalam hidup.

Baca Juga: Fix! Azizah Salsha Sebut Fuji dan Asnawi Sudah Pacaran

"Santai, aku cuma sedang menikmati kehidupan normalku. (Lagipula) nggak ada yang mau perhatian kalian juga cok," pungkasnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI