Curhat Bakal Sulit Punya Anak, Enzy Storia Ungkap Biang Keladinya

Kamis, 28 Desember 2023 | 16:24 WIB
Curhat Bakal Sulit Punya Anak, Enzy Storia Ungkap Biang Keladinya
Potret aktris Enzy Storia (Instagram/enzystoria)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nama Enzy Storia mendadak santer disorot selepas curahan hatinya kesulitan memiliki momongan akibat penyakit autoimun viral di media sosial.

Dalam kolase video dari sejumlah podcast, Enzy Storia mulanya mengaku ingin pernikahannya dengan Molen Kasetra segera dikaruniai seorang anak.

"Aku ingin jadi ibu yang bisa kasih sayang sepenuhnya untuk anak aku. Dan anak aku bisa dapat kasih sayang dari aku, nggak ngerasain apa yang aku rasain," ujar Enzy Storia.

Akan tetapi, kakak Casey Paquita itu rupanya mengidap penyakit autoimun sehingga menganggu proses kehamilan.

"Gua kenanya ke sendi, jadi ada orang-orang di badan gue yang tidak bisa menahan si janin itu," sambung Enzy Storia.

Oleh karena itu, Enzy Storia mengaku sudah ikhlas jika pernikahannya dengan Molen Kasetra tidak dikaruniai momongan.

"Nggak  apa-apa nggak  punya anak, padahal gue senang banget sama anak. Gue tuh stres banget, kalau gue nggak punya anak gimana ya?" ucap Enzy Storia.

Cuplikan unggahan video curahan hati Enzy Storia kesulitan memiliki momongan ini viral hingga menyebar luas ke sejumlah akun gosip di Instagram.

"Sedih, curhatan Enzy Storia punya penyakit autoimun yang sulit punya anak," tulis akun gosip Instagram @lambegosiip, dilansir pada Kamis (28/12/2023).

Baca Juga: Status Artis Dipertanyakan saat Wisuda, Enzy Storia Santai: Dosennya Emang Lucu

Perihal itu, sejumlah netizen turut memberikan respons dan komentar yang beragam. Sebagian tampak mengutarakan perasaan simpati untuk Enzy Storia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI