Penampakan Diduga Rumah Abdul Azis Calon Suami Putri DA, Bertabur Kemewahan

Rabu, 24 Januari 2024 | 09:57 WIB
Penampakan Diduga Rumah Abdul Azis Calon Suami Putri DA, Bertabur Kemewahan
Putri Isnari alias Putri DA dan calon suami, Abdul Azis. (Instagram/puzis73)

Suara.com - Usai uang panai Rp 2 miliar dari calon suami terungkap, nama Putri DA ramai diperbincangkan publik. Wanita dengan nama asli Putri Isnari ini ramai disebut beruntung dan menuai rasa iri.

Sementara itu, beragam hal berkaitan dengan sosok calon suaminya juga tidak luput dari perhatian. Apalagi Abdul Azis, calon suami Putri DA ini bukan orang sembarangan.

Seperti yang dijelaskan oleh Putri sendiri, calon suaminya adalah seorang pengusaha batubara. Selain itu, keluarganya juga sudah terjun ke dunia pertambangan sejak lama.

Abdul Azis adalah putra dari pengusaha sekaligus Crazy Rich Kalimantan, Haji Alwi Ruslan. Tidak heran jika mengeluarkan uang panai sebanyak Rp2 miliar bukanlah hal yang sulit baginya dan keluarga besar.

Kekayaan dan kemewahan sudah melingkupi keluarga mereka. Termasuk dengan rumah yang ada di Pulau Seribu Sungai tersebut.

Dilansir dari unggahan di akun TikTok @rara_gemoy95 pada Rabu (24/1/2024), keluarga besar Abdul Azis tengah bersiap-siap untuk acara Hantaran putranya. Acara tersebut digelar di Balikpapan.

"Keluarga Handil menuju Balikpapan Masya Allah semoga lancar Abang Azis," tulis keterangan di videonya.

Melalui video tersebut, terlihat penampakan sebuah rumah mewah. Rumah tersebut bernuansa coklat yang tampak begitu nyaman untuk ditinggali.

Meski hanya sekilas, tampak ukuran rumahnya yang cukup megah dilengkapi dengan halaman yang luas. Belum lagi, dengan dua mobil terjejer di depan dengan bunga-bunga yang menghiasinya.

Baca Juga: Usai Beri Uang Panai Rp2 Miliar, Calon Mertua Putri DA Borong Emas Ratusan Gram

Sontak, beberapa netizen merasa penasaran dengan pemilik rumah ini. Ada yang menyebutkan bahwa rumah tersebut adalah milik calon suami Putri DA.

Putri DA bersama calon mertua, Haji Alwi Ruslan. (Instagram/sucigolekk2)
Putri DA bersama calon mertua, Haji Alwi Ruslan. (Instagram/sucigolekk2)

"Ini rumahnya siapa?" tanya seorang netizen.

"Rumahnya Azis," jawab pemilik akun.

Sementara itu, ada yang berkomentar bahwa rumah tersebut adalah milik istri pertama dari Haji Alwi Ruslan. Ada pula yang justru dibuat salah fokus dengan salah satu anggota keluarga calon suami Putri DA.

"Tantenku Haji Zizam," komentar seseorang.

"Itu rumah istri pertamanya namanya Hj. Maulida yag di Dondang, kebetulan saya tetangga kampung," timpal netizen lainnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI