Adu Gaya Hidup Orangtua Ayu Ting Ting dan Lesti Kejora, Ada yang Suka Pamer Harta

Jum'at, 09 Februari 2024 | 20:45 WIB
Adu Gaya Hidup Orangtua Ayu Ting Ting dan Lesti Kejora, Ada yang Suka Pamer Harta
Orang Tua Lesti Kejora - Orang Tua Ayu Ting Ting (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Baru-baru ini, Ayah Lesti Kejora, Endang Mulyana mendadak menjadi sorotan. Pasalnya, ia dinilai sangat berbeda dari para orangtua artis yang lain.

Padahal, Endang Mulyana memiliki seorang anak yang kini dikenal masyarakat luas. Belum lagi, Lesti Kejora diganderung sebagai salah satu penyanyi dangdut sukses di usia muda.

Namun kesuksesan serta ketenaran putrinya tidak membuat gaya hidup Endang Mulyana berubah. Ia justru tetap mempertahankan sikapnya yang membumi.

Hal ini bisa dilihat dari beberapa unggahannya di Instagram. Mertua dari Rizky Billar ini memang terbilang rajin membagikan unggahan di media sosial.

Terkini, Endang Mulyana bahkan memamerkan aktivitasnya di kampung halaman. Bukan bersantai, ia justru disibukkan dengan sesuatu.

Sembari berjalan-jalan di sawah, Endang Mulyana memperlihatkan tanaman padi yang ada di sekitar. Ia juga menyiramkan obat anti hama dengan tangannya sendiri.

Pakaian yang dikenakan Endang Mulyana pun jauh dari kesan mewah. Ayah dari Lesti Kejora ini tampak sederhana dengan celana pendek dan kaos oblong.

Sikapnya ini menuai pujian dari publik. Endang Mulyana berhasil membuat iri karena bisa menikmati udara yang segar di sana.

Tidak hanya itu, videonya saat pergi kondangan pun sempat viral. Pasalnya, Endang Mulyana kembali mengenakan pakaian yang sederhana.

Baca Juga: 9 Pria yang Pernah Digosipkan Dekat dengan Ayu Ting Ting: Kini Pilih Anggota TNI

Kesederhanannya semakin terlihat saat ia mengambil makanan. Alih-alih memilih daging, ia justru memilih jengkol.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI