Olla Ramlan Buka Suara Soal Postingan "Help", Ternyata Alami Dermatitis Perioral

Senin, 12 Februari 2024 | 13:42 WIB
Olla Ramlan Buka Suara Soal Postingan "Help", Ternyata Alami Dermatitis Perioral
Olla Ramlan ditemui di Lebak Bulus, Jakarta Selatan pada Selasa (12/2/2024). [Suara.com/Rena Pangesti]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Masih proses perbaikan kulit, di leher masih kelihatan banget. Tapi di sini (Wajah) sudah lumayan (lebih baik)," ucap Olla Ramlan.

Seperti diberitakan sebelumnya, Olla Ramlan membuat panik warganet dengan postingan "help" pada Sabtu (3/2/2024).

Olla Ramlan tidak menjelaskan lebih lanjut, namun manajemen mengatakan sang artis tengah menghadapi masalah. Bahkan dalam keterangannya, bintang film Sakral itu sampai vakum dari dunia entertainment.

"Kepada teman-teman dan klien semua. Kami informasikan Mami Olla memerlukan waktu untuk rehat sejenak dari pekerjaan," demikian keterangan manajemen Olla Ramlan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI