Suara.com - Dalam acara talkshow 'Pagi Pagi Ambyar' pada Rabu (23/4/2025), Dewi Perssik sempat adu argumen dengan Olla Ramlan perkara gebetan baru.
Seiring santernya adegan adu argumen tersebut, Dewi Perssik dituduh sebagian warganet tengah berseteru dengan Olla Ramlan.
Akan tetapi, eks istri Saipul Jamil tersebut spontan memberi klarifikasi. Saat menggelar siaran langsung belum lama ini, dia membantah berpolemik dengan Olla Ramlan.
"'Mami sama Olla Ramlan baik-baik aja?', baik-baik aja. Kenapa emangnya?" ujar Dewi Perssik setelah membacakan komentar peserta siaran langsung.
Menurut mantan istri Angga Wijaya itu, adegan adu argumen dengan Olla Ramlan di acara televisi hanya sekadar gimik demi kepentingan hiburan.
"Baik-baik aja, nggak ada apa-apa. Apa yang di panggung itu semua bercandaan, sayang. Nggak ada yang diseriusin, di panggung itu pertunjukan," sambung Dewi Perssik.
Oleh karena itu, eks tunangan pilot Rully tersebut enggan ambil hati jika berada di depan layar atau di atas panggung.
"Kadang kala pergimikan, kadang kala permainan," ucapnya, dikutip dari kanal YouTube Dewi Perssik Community pada Kamis (24/4/2025).
Di samping itu, biduan pemilik nama asli Dewi Muria Agung tersebut menegaskan jika dirinya tidak memiliki intensi untuk ribut dengan orang.
Baca Juga: Profil Neng Dessy, Pacar Saipul Jamil yang Tajir dan Punya Profesi Mentereng
"Aku sejak kapan nggak baik sama orang? Aku baik-baik aja. Kalau orang itu kurang ajar sama aku, baru aku sikat. Kalau orang itu baik, masa aku mau jahat sama orang?" kata Dewi Perssik.